Categories: Lingga

Tambatan Perahu di Pulau Besi Lingga Segera Dibangun pada APBD Perubahan 2023

LINGGA – Tambatan perahu di Pulau Besi, Desa Busung Panjang, Kecamatan Posek, Kabupaten Lingga yang sempat rubuh beberapa waktu lalu akibat bencana alam akan segera dibangun menggunakan APBD Perubahan Kabupaten Lingga Tahun 2023.

Hal ini terungkap saat Kades Busung Panjang Norbaryansyah didampingi perangkat desa menemui Kadis Perhubungan Lingga Hendry Efrizal, di ruang pertemuan Kantor Dinas Perhungan Lingga, Senin, 31 Juli 2023.

Dalam pertemuan tersebut, Norbaryansah menyampaikan bahwa dermaga tambatan perahu di pulau besi merupakan sarana utama sebagai pergerakan perekonomian masyarakat. Baik sebagai tambatan perahu bagi para nelayan maupun sebagai sarana masyarakat untuk keluar masuk pulau besi.

Kadishub Lingga Hendry Efrizal menyambut baik aspirasi dari menyambut baik aspirasi yang disampaikan tersebut. Ia menegaskan bahwa dermaga tersebut merupakan sarana vital bagi masyarakat.

“Kita akan prioritaskan nanti di APBDP tahun 2023 Kabupaten Lingga. Tahun ini akan kita bangun sepanjang 75 meter sesuai kebutuhan masyarakat,”ujarnya.

Norbaryansah mengaku bersyukur atas respon positif dari Kadishub Lingga. “Alhamdulillah dapat bersilahturami dengan Pak Kadis dan dapat respon yang sangat memuaskan,”ujarnya.

Selain soal tambatan perahu, kehadiran Kepala Desa dan perangkat Desa Busung Panjang ini juga menyampaikan aspirasi terkait ruang tunggu Pulau Panjang Dusun II, kemudian mengenai lampu penerangan pelabuhan dan beberapa hal lainnya/MDN

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

5 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.