Categories: POLITIK

Terkait Reklamasi, Ini Kesimpulan Sementara Tim 9 Pemko Batam

BATAM – Pemerintah Kota(Pemko) Batam telah menyelesaikan audit terhadap 11 dari 14 perusahaan pengembang reklamasi yang dievaluasi Tim 9. Audit terhadap tiga perusahaan lainnya akan dituntaskan dalam beberapa hari kedepan.

 

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Batam sekaligus Ketua Tim 9 Agussahiman kepada AMOK Group seusai rapat Tim 9 di lantai 2 kantor Wali Kota, Kamis(9/6/2016) siang.

 

“Selama 3 minggu kita bekerja, baru 11 dari 14 perusahaan yang telah selesai diaudit,” jelasnya.

 

Menurutnya Tim 9 masih memerlukan beberapa hari lagi untuk bisa menyelesaikan audit dari semua perusahaan yang dievaluasi tersebut.

 

“Setelah audit selesai, kita akan klarifikasi dengan Dinas terkait, termasuk BP Batam dan Syahbandar,” ucapnya.

 

Dia mengatakan dari 11 perusahaan yang telah di audit tersebut, ditemukan beberapa perusahaan yang terkendala perizinan dan pengalokasian lahan.

 

Meski demikian, pihaknya kata Agus, belum bisa memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan tersebut.

 

“Kita belum sampai ke situ. Kita baru tampilkan data 11 perusahaan,” ujarnya ketika ditanya apakah akan dilanjutkan ke tahap penyidikan.

 

Hal senada disampaikan Kepala Bapedalda Sekaligus Sekretaris Tim 9 Dendi Purnomo. Dia menjelaskan rapat Tim 9 hari ini(Kamis,red) hanya sebatas penjadwalan dan masih harus di rapatkan lagi.

 

“Bulan berikutnya kami akan meminta masukan dari stakeholder untuk memperbaiki sistem yang ada,” jelasnya.

 

Dendi mengatakan Wali Kota Batam meminta agar agar seluruh perusahaan yang diaudit harus melengkapi semua perizinan yang ada.

 

“Wali Kota sudah sampaikan agar di buat rapat koodinasi termasuk dengan BP Batam,”jelasnya.

 

Dia berharap masayarakat Kota Batam bisa mendukung kinerja dari Tim 9 dalam melakukan evaluasi terhadap perusahaan pengembang reklamasi.

 

“Ya, nanti akan di ekspos 14 perusahaan tersebut,” pungkasnya.

 

(red/tim)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

4 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

4 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

6 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

8 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

8 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

8 jam ago

This website uses cookies.