Categories: BP BATAM

Tim Patroli Tertibkan Penambangan Pasir Liar di KKOP Bandara Hang Nadim Batam

BATAM – Tim gabungan yang terdiri dari 70 personil Lanud Hang Nadim Batam dan Ditpam BP Batam melakukan patroli gabungan di wilayah Kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP) Bandara Internasional Hang Nadim Batam, pada Selasa (29/03/2021).

Kegiatan patroli difokuskan pada penertiban kegiatan penambangan pasir liar dan pembukaan lahan karena dapat mengganggu aktivitas penerbangan di wilayah Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

“Ini sebagai salah satu upaya kami untuk menjaga keselamatan operasional penerbangan,” ungkap Danlanud Hang Nadim Batam, Letkol Pnb Iwan Setiawan.

Selama kegiatan patroli berlangsung, tim menemukan dua titik lokasi penambangan pasir liar dan sejumlah bangunan liar di wilayah KKOP.

Meskipun tidak ada aktivitas penambangan pasir di lokasi tersebut, petugas merobohkan seluruh bangunan liar dan melakukan penyitaan terhadap mesin tambang pasir yang ditemukan di lokasi.

“Kami akan lebih menggencarkan lagi kegiatan patroli gabungan ini untuk menjaga keselamatan penerbangan di Bandara Internasional Hang Nadim Batam,” tegasnya.

Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

1 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

2 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

2 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.