Categories: KESEHATAN

Tips Langsing dan Sehat Setiap Momen Akhir Pekan

JAKARTA – Weekend menjelang, akan banyak agenda seru yang bisa Anda lakukan, seperti pergi ke tempat wisata atau berkumpul bersama keluarga di rumah. Sayangnya akan banyak godaan yang menyambut Anda saat weekend, salah satunya adalah sajian-sajian kuliner.

Untuk itu diperlukan cara yang efektif agar Anda bisa membatasi asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh. Berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk tetap langsing saat liburan.

Perhatikan porsi
Salah satu hal utama untuk mencegah kenaikan berat badan adalah menjaga porsi makan. Mungkin Anda akan menemui berbagai macam sajian makanan, namun hindari porsi yang berlebihan.

Batasi makanan manis
Berikan perhatian lebih terhadap konsumsi makanan manis. Pastikan hanya makanan manis yang benar-benar Anda sukai saja yang dikonsumsi. Anda bisa menggunakan aturan tiga gigitan makanan manis. Hindari untuk mengambil beberapa macam makanan manis dalam satu piring.

Mengunyah secara perlahan
Makan terlalu cepat merupakan salah satu cara yang dapat menambah lingkar pinggang Anda. Hal itu disebabkan, lebih banyak udara yang tertelan bersama makanan sehingga membuat kembung. Lebih baik kunyah makanan dengan perlahan. Dengan begitu akan membuat Anda makan lebih sedikit.

Batasi minuman beralkohol
Alkohol adalah salah satu asupan kalori ekstra yang bisa diperoleh saat weekend. Minuman ini juga akan membuat Anda sulit untuk mengendalikan nafsu makan. Anda dapat mengganti minuman beralkohol dengan minuman lain seperti jus buah.

Tetap olahraga di pagi hari
Studi mengungkapkan, olahraga di pagi hari dapat membantu para wanita untuk mengendalikan nafsu makan. Selain itu, dengan berolahraga akan meningkatan aktivitas fisik harian Anda, dan memengaruhi metabolisme dalam tubuh.

 
Sumber : 1Health.id

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

3 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.