Categories: Lingga

TNI-Polri Siap Amankan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-16

LINGGA-Polres Lingga menggelar rapat persiapan pengamanan bersama pemerintah Kabupaten Lingga untuk menyambut hari jadi Bumi Bunda Tanah Melayu yang ke-16 di Gedung Nasional Dabo Singkep, Senin (18/11/2019)

Kabag Ops Polres Lingga Kompol Rusdwiantoro mengatakan, Polres Lingga bersama TNI akan siap siaga terutama pada saat kunjungan tamu-tamu penting ke Bumi Bunda Tanah Melayu.

“Kita akan menurunkan personil dari Polri, TNI dan Satpol PP Lingga dan berkoordinasi melakukan pengamanan sesuai dengan SOP,” kata Rusdwiantoro.

Sementara itu, Bupati Lingga Alias Wello menyampaikan, bahwa nantinya pada saat hari-H, akan kedatangan tamu undangan dari berbagai daerah.

“Selain itu akan hadir juga tamu undangan dari pengusaha baik dari dalam negeri maupun luar negeri khususnya untuk kegiatan-kegiatan tertentu yang akan dimulai pada 19-25 November 2019,” kata Awe sapaan akrab Bupati Lingga ini.

Awe juga menuturkan, selain itu pejabat negara yang sudah memastikan hadir seperti Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko dan Menteri KKP, Eddy Prabowo yang datang pada 24 November 2019.

“Nantinya Kepala Staf Kepresidenan akan singgah ke Pilot Projek sentral garam di Todak Dusun III Kebun Nyiur Desa Batu Berdaun yang nantinya akan berdialog bersama masyarakat sekitar serta akan melihat tambak udang di Desa Marok Kecik,” beber Awe.

Awe mengatakan bahwa yang menjadi atensi Kepala Staf Kepresidenan Muldoko yakni akan dibukanya jalan penghubung antara Desa Marok Kecil menuju ke Todak sehingga mempermudah akses.

“Kemudian atensi lainnya adalah masalah perpanjangan runway Bandar Udara Dabo Singkep yang telah di usulkan. Untuk itu Kepala Staf Kepresidenan berencana untuk menginap di Lingga. Sehingga ada waktu meninjau spot-spot yang lainnya,” ujar Awe.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

(Rus)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

3 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.