Categories: TEKNOLOGI

TrafficGuard Lengkapi Solusi Proteksi Iklan untuk Facebook Ads dengan “TrafficGuard Social”

PERTH – Platform terkemuka yang menyediakan solusi omnichannel untuk verifikasi iklan digital dan pencegahan aksi penipuan (fraud prevention), hari ini meluncurkan TrafficGuard Social.

Solusi ini membantu berbagai merek menyingkirkan invalid traffic (IVT) dari penayangan iklan di Facebook dan Instagram, serta memaksimalkan imbal hasil atas belanja iklan. TrafficGuard Social kini tersedia bagi pelanggan perusahaan di Trafficguard.ai.

Dengan nilai belanja iklan yang luar biasa di Facebook, yakni mencapai US$115 miliar di seluruh dunia, Facebook jelas menjadi salah satu platform periklanan yang paling menguntungkan di dunia.  Namun, menurut data dari Facebook, setidaknya 1,5 miliar akun Facebook dihapus setiap triwulan karena terindikasi dengan aksi penipuan.

“TrafficGuard Social hadir ketika IVT mencapai rekor tertinggi. Pada 2022, nilai belanja iklan diproyeksikan menembus US$173 miliar. Meski demikian, biaya IVT telah tercatat senilai USS$81 miliar, dan besarnya nilai belanja iklan tersebut sangat menggiurkan bagi pelaku aksi penipuan. IVT tak akan pernah menghasilkan kinerja bisnis yang positif—IVT bahkan mencemari metrik dan data pemasaran penting, mengaburkan data situs (“website analytic”), serta menghambat pertumbuhan bisnis Anda. TrafficGuard Social mendukung praktisi pemasaran dan pengiklan untuk mengoptimalkan kampanye periklanan sehingga mendatangkan hasil yang lebih baik dengan biaya yang sama,” ujar Mat Ratty, CEO, TrafficGuard.

TrafficGuard Social akan mengambil beberapa langkah demi mengurangi risiko penyalahgunaan klik invalid dan ikut meningkatkan performa iklan dengan memanfaatkan data dari kampanye periklanan.

Dengan demikian, TrafficGuard Social menilai karakteristik dari sebuah aktivitas yang terindikasi dengan aksi penipuan.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Gratis! Sribu Ajak Perempuan Pelaku Bisnis Hadapi Tantangan Lewat ‘Women Who Lead’

Platform freelancer terkemuka di Indonesia, Sribu, akan menggelar acara bertajuk “Women Who Lead: Strategi Bangun…

2 jam ago

Nikmati Diskon Sampai 15% untuk ‘Easter Brunch’ Bersama Keluarga di Grand Mercure Bali Seminyak

Grand Mercure Bali Seminyak rayakan Paskah dengan Easter Sunday Brunch pada 20 April 2025 di…

3 jam ago

Hampir Dijual Sewaktu Kecil, Kini Steward Leo Buka First Wave Coffee

“Terkadang, kita memang nggak harus tahu segalanya di awal. Saya belajar banyak justru saat sudah…

3 jam ago

Perolehan Nilai Kontrak Baru PTPP di Kuartal 1 Tahun Kinerja 2025

Jakarta, 17 April 2025 – PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu Perusahaan BUMN konstruksi…

3 jam ago

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

LRT Jabodebek siap menemani masyarakat mengisi momen long weekend libur Wafat Yesus Kristus dan Paskah…

4 jam ago

KOLTIVA Validasi Lebih dari 25.000 Petani Kopi di Amerika Selatan Secara Digital untuk Dorong Ketertelusuran dan Keberlanjutan di Sektor Kopi

Perubahan iklim memberikan tantangan yang belum pernah dialami sebelumnya pada wilayah-wilayah penghasil kopi di seluruh…

7 jam ago

This website uses cookies.