Categories: BRIGHT PLN BATAM

Tren dan Peluang Bisnis di Masa Pandemi

JAKARTA – Pandemi Covid-19 di Indonesia telah berlangsung lebih dari satu tahun dan telah membuat banyak sektor usaha terpukul.

Sekretaris Jenderal Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bagas Adhadirgha menilai peluang usaha tetap terbuka meskipun di tengah pandemi Covid-19.

“Di sisi lain industri yang terkait dengan aktivitas hobi, makanan dan personal care naik lebih dari 50 persen. Inilah yang harus kita lihat sebagai peluang,” ujarnya dalam webinar HIPMI x PLN Batam dengan tema Tren dan Peluang Bisnis di Masa Pandemi: Kejar Pendapatan Miliaran Rupiah Melalui Bisnis Online Rumahan, seperti dikutip dari Kompas.com, Jakarta (16/6/2021).

Bagas menilai peluang usaha yang muncul di tengah pandemi harus dimanfaatkan dengan baik sehingga hasilnya bisa optimal. Caranya yakni dengan memanfaatkan strategi bisnis yang tepat.

Menurut Bagas, strategi pengembangan bisnis yang tepat di tengah pandemi yakni dengan penerapan digital marketing karena aktivitas masyarakat akan lebih terhubung melalui saluran digital atau online.

“Penerapan digital marketing harus diimplementasikan untuk setiap pengusaha karena semua sudah bergerak di digital,” kata Bagas.

Selain itu, penggunaan cloud computing juga dinilai bisa mendorong bisnis karena menawarkan elastisitas yang memungkinkan penerapan inovasi dan redefinisi ulang layanan serta bisnis dengan lebih cepat dan mudah.

Penggunaan cloud computing juga mendukung target pemilik bisnis untuk melakukan ekspansi layanan dengan cepat dan mudah.

Di sisi lain kata dia, pemerintah sudah mempermudah perizinan usaha lewat UU Cipta Kerja. Hal itu dinilai akan menciptakan iklim investasi yang baik.

“Agar kita sebagai bangsa dapat bangkit dan bisa mencapai tujuan kita bersama di tahun 2045, yaitu Indonesia Emas. Perlu implementasi teknologi digital seperti cloud computing,” ucapnya.


Sumber : Kompas.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mingle Socialhaus Resmi Dibuka di Bintaro: Hidden Gem untuk Pecinta Kuliner, Komunitas Kreatif, dan Pencari Tempat Nongkrong Kekinian

Bintaro kedatangan satu lagi destinasi kuliner dan lifestyle terbaru yang wajib dikunjungi! Mingle Socialhaus resmi…

23 menit ago

Jelajahi Jejak Sejarah Perkeretaapian Indonesia di Museum Ambarawa dan Lawang Sewu

PT Kereta Api Indonesia (Persero) melalui anak usahanya, KAI Wisata, mengajak masyarakat untuk menelusuri sejarah…

6 jam ago

Lampaui Target, LRT Jabodebek Layani 202 Ribu Pengguna Selama Libur Panjang Waisak

Bekasi, 14 Mei 2025 - LRT Jabodebek mencatat kinerja positif selama periode libur panjang Hari…

18 jam ago

2.054 Pelanggan Gunakan Kereta Api di Stasiun Bojonegoro hari selasa Pada Libur Panjang Waisak 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat peningkatan signifikan jumlah pelanggan…

19 jam ago

MLV Teknologi Kerjasama dengan HDII Ciptakan Booth menarik di Pameran Megabuild 2025

MLV Teknologi bekerja sama dengan HDII dalam menciptakan booth inovatif di Pameran Megabuild 2025, menampilkan…

22 jam ago

Siapkan Talenta Adaptif untuk Era Industri 4.0: BINUS University @Semarang dan Microsoft Dorong Literasi AI Lewat elevAIte Indonesia

Kebutuhan dunia industri terhadap talenta yang melek teknologi kian mendesak, terutama di tengah percepatan transformasi…

22 jam ago

This website uses cookies.