Categories: Lingga

Vaksinasi di Desa Sungai Buluh Lingga Capai 90 Persen

LINGGA – Pemerintah Kecamatan Singkep Barat terus menggesa vaksinasi bagi masyarakat. Kali ini vaksinansi dilaksanakan di Desa Sungai Buluh Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga.

Dimana vaksinansi di Desa Sungai Buloh ini sudah ke tujuh kalinya dilaksanakan, namun masyarakat tetap antusias mengikuti vaksin.

Camat Singkep Barat, Febrizal Taupik mengatakan, pelaksanaan vaksinasi ini dilaksanakan di Desa Sungai Buluh untuk yang ketujuh kalinya.

“Alhamdulillah masih dengan proses yang begitu baik dengan kerjasama dari pihak Desa Sungai Buluh,” kata Taupik, Selasa (19/10/2021).

 

Taupik menjelaskan, untuk vaksin di Desa Sungai Buluh sudah mencapai 90 persen. Sementara sisanya itu ada masyarakat yang ditunda untuk di vaksin.

“Capaian vaksin di Desa Sungai Buluh sudah mencapai lebih kurang 90 persen,” jelasnya.

Taupik mengucapkan terimakasih kepada pemerintah desa dan masyarakat yang telah bekerjasama untuk mensukseskan vaksinansi di Kecamatan Singkep Barat.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Kades Sungai Buluh dan juga peran dari PKK Desa Sungai Buluh, TNI-POLRI beserta tim dari Puskesmas Raya yang solid untuk melaksanakan vaksin pada hari ini,” ucapnya

Sementara itu, Kepala Desa Sungai Buluh Trifanto menambahkan, masih ada sebagian masyarakatnya yang diluar daerah dan sebagian masih terkendala sakit.

“Sehingga nanti akan kita bawa ke Puskesmas Raya untuk dilakukan vaksin, agar masyarakat kami memiliki imun tubuh yang kuat dan terhindar dari virus Covid-19,” bebernya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lampaui Target, LRT Jabodebek Layani 202 Ribu Pengguna Selama Libur Panjang Waisak

Bekasi, 14 Mei 2025 - LRT Jabodebek mencatat kinerja positif selama periode libur panjang Hari…

9 jam ago

2.054 Pelanggan Gunakan Kereta Api di Stasiun Bojonegoro hari selasa Pada Libur Panjang Waisak 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat peningkatan signifikan jumlah pelanggan…

9 jam ago

MLV Teknologi Kerjasama dengan HDII Ciptakan Booth menarik di Pameran Megabuild 2025

MLV Teknologi bekerja sama dengan HDII dalam menciptakan booth inovatif di Pameran Megabuild 2025, menampilkan…

13 jam ago

Siapkan Talenta Adaptif untuk Era Industri 4.0: BINUS University @Semarang dan Microsoft Dorong Literasi AI Lewat elevAIte Indonesia

Kebutuhan dunia industri terhadap talenta yang melek teknologi kian mendesak, terutama di tengah percepatan transformasi…

13 jam ago

Indonesia Masuki Era Free Intelligence: Pertumbuhan AI Kian Pesat di Berbagai Sektor

Jakarta, 9 Mei 2025 – Kecerdasan buatan (AI) tidak lagi sekadar teknologi masa depan—di Indonesia,…

13 jam ago

Cari Freelancer Kini Semudah Posting, Sribu Luncurkan JobPost

Sribu, platform freelancer terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan fitur terbaru bernama JobPost, sebuah solusi inovatif…

13 jam ago

This website uses cookies.