TANJUNPINANG-Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Tanjungpinang Asmiarti melalui Wakil Kepala Sri Haryati membenarkan bahwa ada 10 anak didiknya di antara 12 orang yang diamankan oleh Satpol PP Kota Tanjungpinang, namun dirinya menuturkan bahwa siswa yang membandel kabur untuk ngopi dan merokok itu merupakan siswa pindahan.
“Iya benar, dari 12 orang, ada 10 siswa saya, tetapi mereka merupakan siswa pindahan dari luar, mereka dikeluarkan dengan masalah yang sama juga, yakni merokok dan membolos,” tutur Sri Haryati, Selasa (7/1/2020) pagi.
“Merokok itu termasuk pelanggaran berat bagi para siswa, apalagi masih pakai baju sekolah. Kami juga sudah mengingatkan kepada siswa kalau merokok jangan menggunakan seragam sekolah,” tambahnya.
Sri melanjutkan, para oknum siswa nakal itu akan diberikan sanksi, namun dirinya masih menunggu arahan kepala sekolah terkait sanksi apa saja yang layak untuk 10 siswa yang mencorengkan nama baik sekolahnya.
“Untuk sementara kita akan suruh mereka membersihkan sekolah dulu, kalau untuk sanksi, kita masih menunggu arahan Kepsek, beliau masih ada kegiatan rapat di Disdik, kemungkinan sanksinya berat ya, biasanya skorsing minimal satu minggu, tapi kita nunggub Kepsek,” kesalnya.
Sri mengungkapkan bahwa pihak sekolah sudah sering melakukan pemantauan dan pengontrolan dalam pergaulan para siswanya.
“Kita sudah melakukan pengawasan dan pemantauan, tapi mungkin kali ini kami kecolongan ya,” pungkasnya.
Diketahui, Senin (6/1/2020) pagi, 12 pelajar tersebut membolos di warung tongkrongan sambil ngopi dan merokok, sebenarnya di tongkrongan tersebut ada 18 pelajar, namun 6 lagi berhasil kabur, kebetulan yang menangkap mereka adalah petugas wanita Satpol PP Kota Tanjungpinang.
(Ism)
Bulan Syawal, yang sering disebut sebagai bulan kemenangan, menjadi momen spesial bagi umat Muslim untuk…
Dalam artikel yang ditulis oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, berjudul “The Definition of…
Jakarta, 10 April 2025 – Lintasarta berhasil menjaga keandalan dan kelancaran layanan digital selama periode…
Setelah sukses menyelenggarakan pelatihan tahap pertama, Energy Academy kembali menggelar Pelatihan Pengawas K3 Migas secara…
Dalam rangka mendukung kelancaran dan kepatuhan proses ekspor-impor di Indonesia, Port Academy resmi meluncurkan program…
LindungiHutan bersama BATS Consulting sukses menggelar webinar bertajuk "Dari Sustainability Report ke ESG Excellence: Peran…
This website uses cookies.