Categories: Tanjung Pinang

Wakepsek SMAN 3 Tanjungpinang Benarkan 10 Siswanya Diamankan Satpol PP: Tunggu Arahan Kepsek Kasih Sanksi

TANJUNPINANG-Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Tanjungpinang Asmiarti melalui Wakil Kepala Sri Haryati membenarkan bahwa ada 10 anak didiknya di antara 12 orang yang diamankan oleh Satpol PP Kota Tanjungpinang, namun dirinya menuturkan bahwa siswa yang membandel kabur untuk ngopi dan merokok itu merupakan siswa pindahan.

“Iya benar, dari 12 orang, ada 10 siswa saya, tetapi mereka merupakan siswa pindahan dari luar, mereka dikeluarkan dengan masalah yang sama juga, yakni merokok dan membolos,” tutur Sri Haryati, Selasa (7/1/2020) pagi.

“Merokok itu termasuk pelanggaran berat bagi para siswa, apalagi masih pakai baju sekolah. Kami juga sudah mengingatkan kepada siswa kalau merokok jangan menggunakan seragam sekolah,” tambahnya.

Sri melanjutkan, para oknum siswa nakal itu akan diberikan sanksi, namun dirinya masih menunggu arahan kepala sekolah terkait sanksi apa saja yang layak untuk 10 siswa yang mencorengkan nama baik sekolahnya.

“Untuk sementara kita akan suruh mereka membersihkan sekolah dulu, kalau untuk sanksi, kita masih menunggu arahan Kepsek, beliau masih ada kegiatan rapat di Disdik, kemungkinan sanksinya berat ya, biasanya skorsing minimal satu minggu, tapi kita nunggub Kepsek,” kesalnya.

Sri mengungkapkan bahwa pihak sekolah sudah sering melakukan pemantauan dan pengontrolan dalam pergaulan para siswanya.

“Kita sudah melakukan pengawasan dan pemantauan, tapi mungkin kali ini kami kecolongan ya,” pungkasnya.

Diketahui, Senin (6/1/2020) pagi, 12 pelajar tersebut membolos di warung tongkrongan sambil ngopi dan merokok, sebenarnya di tongkrongan tersebut ada 18 pelajar, namun 6 lagi berhasil kabur, kebetulan yang menangkap mereka adalah petugas wanita Satpol PP Kota Tanjungpinang.

 

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

3 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

8 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

12 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

12 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

13 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

13 jam ago

This website uses cookies.