Categories: KESEHATAN

Wapres JK Umur 77 Tahun Masih Bugar, Ternyata Ini Kiatnya

JAKARTA – Wakil Presiden Jusuf Kalla menjadi satu dari sedikit warga senior yang tetap bugar dalam usianya yang memasuki 77 tahun.

Aktifitas politisi senior ini seringkali sangat padat. Di tengah kesibukan sebagai wakil presiden, Jusuf Kalla juga aktif dalam kegiatan sosial sebagai Ketua Umum Palang Merah Indonesia, Dewan Masjid Indonesia hingga menjadi juru damai bagi sejumlah negara berkonflik.

Untuk menjaga kesehatan dirinya, Jusuf Kalla dalam peluncuran program kesehatan dan pencegahan penyakit di Gedung Universitas Indonesia di Salemba Jakarta, Jumat (4/10/2019) menyebutkan sejumlah upaya agar tetap sehat:

1. Bergerak
Menurut JK, bergerak merupakan aktifitas utama yang harus dilakukan. Aktifitas ini tidak saja dalam bentuk olahraga akan tetapi juga dalam kegiatan sehari-hari.

“Sekarang makan tinggal telpon. Tidak memasak. Tidak bergerak,” katanya.

2. Makan yang seimbang
Kunci menjaga kesehatan selanjutnya adalah memperhatikan asupan makanan pada tubuh. Jusuf Kalla menekankan saat ini bukan hanya pemenuhan makanan empat sehat lima sempurna yang jadi perhatian akan tetapi kecukupan zat gizi yang akan masuk ke tubuh.

3. Tidur cukup
Langkah selanjutnya dalam menjaga kesehatan tubuh adalah memastikan tubuh tetap beristirahat dengan cukup. Meski begitu, JK tidak menjelaskan berapa lama waktu istirahat tidur yang biasa ia lakukan.

4. Hindari Stres
Tekanan berbagai persoalan yang dihadapi dapat membuat stres. Untuk itu JK memiliki prinsip untuk berpatokan mencari solusi, bukan memikirkan masalah.

5. Periksa kesehatan
Ini merupakan langkah terakhir dalam menjaga hidup sehat. Pemeriksaan rutin dilakukan sebagai rangkaian terakhir dalam siklus menjaga kesehatan agar tetap optimal.

 

 

 

 

 

 

 

 

Artikel ini disadur dari https://m.bisnis.com/lifestyle/read/20191004/106/1155535/5-kiat-wapres-jusuf-kalla-agar-tetap-sehat-dan-bugar

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

3 menit ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

1 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

6 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

7 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

8 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

14 jam ago

This website uses cookies.