Categories: Lingga

Wartawan Dabo Singkep Bagikan Takjil di Panti Jompo

LINGGA – Wartawan di Dabo Singkep Kabupaten Lingga melakukan bagi-bagi takjil di Yayasan Amanda Panti Jompo Tuah Bunda Kelurahan Dabo, Kecamatan Singkep Lingga, Kamis (29/4/2021).

Kegiatan yang diinisiasi Jefriadi yang merupakan pimpinan perusahaan media Infolingga.net salah satu media lokal yang berada di kabupaten Lingga ini tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker, dan menjaga jarak.

Aksi tersebut juga mendapat bantuan baik dari pihak panti asuhan yang mana para rekan-rekan media dapat berbagi dibulan suci Ramadhan ini.

“Pembagian takjil merupakan wujud kepedulian bersama kepada saudara kita, khususnya kaum muslimin yang melaksanakan ibadah puasa,”kata Jefriadi

Ia mengatakan, Ramadhan kali ini dapat dijadikan momentum untuk saling berbagi, agar kedepannya mampu lebih baik dan bermanfaat bagi orang lain.

“Dimana pada bulan Ramadhan setiap amal kebaikan kita akan dilipat gandakan oleh Allah SWT,” tuturnya.

Ketua IWO Kabupaten Lingga Mardian saat membagikan takjil kepada pengendara yang melintas

Sementara itu, Ketua IWO Kabupaten Lingga Mardian mengatakan, selain membagikan ke panti jompo, pihaknya juga membagikan takjil gratis kepada pengendara motor dan mobil yang melintas di jalan.

“Takjil kita membagi untuk masyarakat yang melintas dijalan raya sembari menunggu waktu berbuka puasa tiba,” ungkapnya.

Ketua Panti Jomp Tuah Bunda, Amalia ucapan terimakasih kepada rekan-rekan media yang berada di Dabo Singkep atas perhatiannya ke panti jompo ini.

“Dan semoga kedepannya media yang ada di Kabupaten Lingga ini diberikan kesuksesan. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat terus berkelanjutan dibidang sosial yang dapat memperhatikan para orang tua,” tutupnya./Ruslan(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

5 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

9 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

11 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

17 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

19 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.