Categories: TEKNOLOGI

WhatsApp Hadirkan Fitur Pemindai Sidik Jari di Android, Ini Cara Aktifkannya

WhatsApp resmi menghadirkan fitur pemindai sidik jari bagi pengguna Android. Sebelumnya, fitur ini hanya tersedia bagi pengguna iPhone.

“Hari ini kami memperkenalkan autentikasi serupa yang memungkinkan Anda untuk membuka kunci aplikasi dengan sidik jari pada telepon Android,” seperti disadur Swarakepri dari CNN Indonesia, Jumat (1/11/2019).

Selain pemindai sidik jari, WhatsApp sebelumnya juga sudah meluncurkan pemindai wajah Face ID bagi pengguna iPhone.

Cara untuk mengaktifkan pemindai sidik jari bagi pengguna Android sebagai berikut.

1. Ketuk menu berupa titik tiga vertikal di sebelah kanan atas WhatsApp.
2. Pilih Setelan atau Setting
3. Pilih Akun atau Account.
4. Pilih Privasi atau Privacy.
5. Pilih Kunci sidik jari atau Fingerprint lock.
6. Konfirmasikan sidik jari Anda.
7. Anda juga bisa memilih dalam berapa menit kunci akan di aktifkan. Terdapat tiga pilihan, kunci segeram setelah 1 menit, atau setelah 30 menit.

Namun, saat dicoba pemindai sidik jari ini hanya bisa digunakan untuk satu sidik jari saja. Berbeda dengan pemindai sidik jari pada sistem operasi Android atau iOS yang bisa memindai beberapa sidik sekaligus.

Pembaruan ini terdapat pada WhatsApp versi terbaru, 2.19.308. Anda mesti memperbarui versi teranyar WhatsApp untuk menikmati fitur ini.

Sebelumnya, WhatsApp dilaporkan menguji coba penguncian sidik jari untuk ponsel Android dalam aplikasi versi beta teranyar. Aplikasi pesan singkat milik Facebook ini meluncurkan fitur penguncian sidik jari karena banyaknya permintaan. Sebelumnya fitur ini telah meluncur untuk perangkat iOS. Fitur berupa penguncian sidik jari diuji coba dalam WhatsApp for Android Beta v2.19.221.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

23 menit ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

24 menit ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

2 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

4 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

4 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

4 jam ago

This website uses cookies.