Categories: BATAMPERISTIWA

5 Kapal Terbakar di Dermaga Tanjunguncang, Ini Penjelasan BC Batam

BATAM – Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe B Batam menjelaskan kronologi terbakarnya sarana pengangkut yang sandar di Dermaga Kementerian Keuangan RI Direktorat Jendral Bea dan Cukai Tipe B Batam, Tanjunguncang, Kecamatan Batu Aji, Selasa(23/2/2021) sekitar pukul 09.00 WIB.

Kepala Seksi Layanan Informasi Bea dan Cukai Batam, mengatakan bahwa ada lima sarana pengangkut yang sedang sandar di Dermaga tersebut mengalami kebakaran.

“5 sarana pengangkut yang sedang sandar tersebut adalah Rahmat Jaya, Carolina, Ikral Jaya dan 2 kapal pompong,”jelasnya kepada SwaraKepri, Selasa(23/2/2021) siang.

Undani mengatakan, pada saat terjadi kebakaran kapal dalam kondisi kosong, tidak ada barang hasil tangkapan/tegahan Bea Cukai di kapal-kapal tersebut.

“Barang-barang tersebut tersimpan aman di gudang TPP (Tempat Penimbunan Pabean). Tidak ada petugas yang cidera atau terluka,”terangnya.

Kata dia, kejadian kebakaran tersebut dilaporkan ke pihak kepolisian sebagai pihak yang berwenang untuk mencari tahu sebab atau asal kejadian.

“Perkembangan atas kejadian ini akan kami up date kembali,”pungkasnya.

Sebelumnya, Wakapolsek Batuaji AKP Indra mengatakan, dari informasi sementara kapal yang terbakar tersebut adalah tangkapan BC Batam yang sudah mempunyai ketetapan hukum.

“Tadi pagi kami dapat informasi dan kemudian kita kesini. Memang ada sejumlah kapal yang terbakar. Ini adalah kapal tangkapan milik teman-teman BC yang sudah berketetapan hukum,” kata Indra seperti dilansir TribunBatam.

Menurut Indra, empat unit kapal yang terbakar tersebut bersandar di dermaga BC Batam Tanjunguncang berdekatan.

Karena kondisi cuaca yang sangat panas, kapal yang terbakar merambat ke kapal lainnya.

“Ada dua kapal yang ditarik saat dipadamkan. Ada empat yang terbakar,” lanjutnya.

Informasi awal, kapal tersebut terbakar karena puntung rokok. Namun polisi mengatakan itu hanya dugaan sementara.

“Untuk lebih tegasnya tentu nanti tim Labfor yang akan melakukan penyelidikan,” tegasnya./RD_JOE

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

1 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

1 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

2 jam ago

India dan Indonesia Memperkuat Kemitraan di Tengah Ketidakpastian Tatanan Global

JAKARTA — Hubungan India dan Indonesia semakin menunjukkan relevansi strategisnya di tengah meningkatnya ketidakpastian geopolitik global.…

11 jam ago

Mengikuti Jalur Truk Pembawa Tanah Hasil Pemotongan Bukit di Kabil Batam (3)

BATAM - Tanah hasil pemotongan(Cut) bukit di Kawasan Jalan Hang Kesturi, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa,…

12 jam ago

Holding Perkebunan Nusantara Perkuat Budaya ESG lewat Gerakan Penanaman Pohon IKBI PT RPN

Bogor - Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) terus mendorong penguatan budaya keberlanjutan…

19 jam ago

This website uses cookies.