Categories: Tanjung Pinang

ABK KM Bukit Raya Positif Covid-19, Ada 113 Penumpang Turun di Kijang

TANJUNGPINANG – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, Tjetjep Yudiana mengkonfirmasi adanya seorang ABK KM Bukit Raya yang terinfeksi Covid 19 pada 11 April 2020 lalu. Menjadi persoalan, ada 113 penumpang yang turun di Kijang sebelum diketahui adanya informasi bahwa ABK tersebut positif Covid 19.

“Satu orang kru kapal dinyatakan positif covid19. Turun pada tanggal 11 April yang lalu. Masalahnya adalah, 133 penumpang yg turun di Kijang tersebut adalah penduduk kita,” ujarnya, Sabtu (18/4/2020) siang.

Untuk itu Tjetjep meminta kepada masyarakat penumpang kapal Pelni Bukit Raya pada 11 April 2020 yang lalu segera melapor ke puskesmas terdekat.

“Mohon batuan untuk melacaknya, agar mereka melapor ke puskesmas terdekat,” pinta Tjetjep.

Menanggapi kabar ini, pihak PT Pelni bergerak cepat melakukan karantina terhadap KM Bukit Raya. Termasuk menyusul diterimanya hasil pemeriksaan lanjutan terhadap ABK yang dilaksanakan di Pelabuhan Pontianak hari ini,  Sabtu (18/4/2020).

Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT PELNI (Persero) Yahya Kuncoro mengungkapkan bahwa setibanya kapal di Pelabuhan Pontianak, pihak Pelni bersama KKP melakukan penyemprotan disinfektan dan kesehatan yang disertai dengan pelaksanaan rapid test kepada seluruh awak kapal.

“Berdasarkan hasil yang diterima, terdapat 2 orang kru yang reaktif terhadap hasil rapid diagnostic test (RDT) sedangkan 83 kru lainnya teridentifikasi sebagai orang dalam pemantauan (ODP). Saat ini kedua kru tersebut telah dirujuk ke rumah sakit untuk perawatan lebih lanjut. Sedangkan 83 lainya menjalani isolasi mandiri secara terpisah di atas kapal,” kata Yahya.

Yahya menambahkan bahwa ABK Pelni yang dinyatakan positif Covid-19 kini tengah dirawat di Rumah Sakiyt di Tanjungpinang dan dalam pantauan pihak perusahaan.

“ABK tersebut saat ini telah mendapatkan perawatan medis oleh rumah sakit di Tanjung Pinang. Manajemen pun terus memantau perkembangan kesehatan yang bersangkutan,” pungkasnya.

Ismail

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

24 menit ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

2 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

2 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

3 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

3 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

4 jam ago

This website uses cookies.