Categories: Lingga

Alumni 2002 SMA Negeri 1 Singkep Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid

LINGGA – Rombongan alumni SMAN 1 Singkep angkatan tahun 2002 berkunjung ke sekolah tempat mereka pernah menuntut ilmu untuk menyerahkan bantuan pembangunan Masjid, Sabtu(20/7/2019).

Ketua rombongan Alumni 2002, Yosrizal mengatakan, penyerahan bantuan tersebut didasari rasa keperdulian dan perhatian terhadap SMAN 1 Singkep.

“Kegiatan ini didasari rasa kepedulian dan perhatian kami terhadap sekolah yang pernah menjadi tempat kami menuntut ilmu beberapa tahun lalu, semoga sumbangan dari para alumni dapat bermanfaat bagi kemajuan sekolah yang kami cintai ini,” ujarnya.

Turut hadir dalam rombongan tersebut Safaraddin Majid yang saat ini menjabat Ketua KNPI Lingga dan Camat di salah satu Kecamatan di kabupaten Lingga.

Ia memberikan apresiasi untuk solidaritas antar alumni yang masih peduli kepada sekolah yang telah lama mereka tinggalkan. Ia juga merasa bangga jadi bagian dari alumni tersebut.

“Terima kasih kepada teman-teman yang sempat hadir di sini karena rasa solidaritas terhadap sesama alumni, disela-sela kesibukan kita masih dapat senantiasa hadir dan berperan aktif terkait apapun yang menyangkut dengan kepentingan sekolah kita,” ujar Safar

Menurutnya, meski saat ini para alumni disibukkan dengan urusan pekerjaan dan urusan rumah tangganya masing-masing, komunikasi dan silatutahmi alumni ini tetap terjalin.

“Meski sibuk, kami masih sempat bertegur sapa di WA group untuk saling bertukar informasi atau bercanda,” ucapnya.

Sementara itu Hazirun selaku perwakilan SMAN 1 Singkep mengucapkan terimakasih kepada para alumni yang masih ingat dan memperhatikan sekolah yang dulu menjadi tempat mereka menuntut ilmu walau mereka telah lama meninggalkan sekolah tersebut.

“Kami dari pihak sekolah mengucapkan terima kasih atas rasa kepedulian alumni tersebut, kami bangga mereka masih ingat tempat mereka menimba ilmu. Semoga ada motifasi dari yang lain agar dapat mencontoh kegiatan positif dari para alumni tahun angkatan 2002 ini,” harapnya.

 

Penulis : Ruslan

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

23 menit ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.