Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Ansar Hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-77 TNI di Tanjungpinang

KEPRI – Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad menghadiri langsung Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 TNI Tingkat Provinsi Kepri di Lapangan Monumen Gong Gong, Tanjungpinang, Rabu (05/10).

Mayjen TNI Lismer Lumban Siantar selaku Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I bertindak sebagai inspektur upacara mewakili Pangkogabwilhan I. Adapun yang bertindak sebagai komandan upacara yaitu Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri (Inf) Galih Bramantyo yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Kodim 0316/Batam.

Upacara HUT TNI kali ini diikuti oleh seluruh unsur satuan dari tiga matra TNI di Kepulauan Riau beserta Satuan Polisi Pamong Praja, organisasi kepemudaan, dan Pramuka.

Peringatan HUT TNI k-77 tahun 2022 ini mengusung tema “TNI Adalah Kita”. Dalam amanatnya, Mayjen TNI Lismer Lumban Siantar yang membacakan amanat dari Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa menyebutkan berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya, Hasil Survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik
sebesar 93,2%.

Sedangkan Hasil Survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%. Demikian juga hasil Lembaga Survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan Kinerja TNI terhadap Demokrasi, sebesar 93.5%.

Oleh karena itu, Panglima TNI menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.