Categories: Tanjung Pinang

Antisipasi Kekeringan, Polsek Tanjungpinang Timur Salurkan 5000 Liter Air Kepada Warga

TANJUNGPINANG-Untuk mengantisipasi kekeringan, Polres Tanjungpinang melalui Polsek Tanjungpinang Timur membagikan air bersih kepada warga Kampung Melayu, KM6 RT1/RW3 Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur.

Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Firudin menyampaikan, jumlah air yang disalurkan kepada masyarakat Kampung Melayu itu sebanyak 5000 Liter.

“5000 L kita bagikan kepada warga. Air diang diangkut dengan menggunakan 1 (satu) unit truk tanki dan akan dilaksanakan secara berkesinambungan sesuai dengan kebutuhan Masyarakat,” ujar Firudin, Selasa (10/3/2020) siang.

Firudin melanjutkan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepada warga Tanjungpinang Timur, bahkan hal ini dilakukan untuk meringankan beban masyarakat akibat dampak kemarau panjang akhir akhir ini.

“Ini kita lakukan agar masyarakat tidak kesulitan untuk memperoleh air bersih yang akan dipergunakan untuk keperluan sehari-hari seperti mandi, mencuci dan memasak serta untuk kebutuhan lainnya. Insya Allah kegiatan ini akan terus kita laksanakan dan akan kita sesuaikan dengan daerah yang membutuhkan,” tuturnya.

Mantan Kapolsek Tanjungpinang Barat itu juga menyampaikan agar masyarakat tidak usah sungkan untuk menghubungi Kapolsek selama 1 x 24 Jam jika ada yang mau disampaikan, bahkan keluhan.

“Baik kebutuhan air bersih maupun terkait gangguan Kamtibmas di wilayah Kampung Melayu dan Kota Tanjungpinang, kita siap melayani,” pungkas Firudin.






(Ismail)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

3 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

5 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

5 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

13 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

17 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

19 jam ago

This website uses cookies.