Categories: KEPRI

Apegti Temukan Gula Oplosan di Kepri

BATAM – Asosiasi Pengusaha Gula dan Terigu (Apegti) Kepri dan Lembaga Perlindungan Konsumen (LPK) menemukan gula yang dioplos dengan gula rafinasi di wilayah Kepri berdasarkan survey di lapangan.

“Kita sudah laporkan ke dinas terkait bahwa di Kepri sudah ditemukan gula rafinasi yang dioplos dengan gula layak konsumsi,” jelas Ketua Apegti Kepri Nurbaini usai menghadiri Rakor bersama Kemendag RI di Harris Hotel Batam Center, Rabu(26/4).

Nurbaini menerangkan, pelaku usaha mendatangkan gula rafinasi tersebut dari Thailand dan Malaysia. Berikutnya, karung gula rafinasi akan dibongkar dan dioplos dengan gula layak konsumsi.

“Ya, ilegal,” terang Nurbaini ketika dikonfirmasi perihal status impor gula dari mancanegara tersebut.

Penjualan gula oplosan di Kepri relatif lebih mahal dibandingkan dengan daerah lainnya. Dari temuan di lapangan, gula oplosan di Kalimantan dijual dengan harga Rp. 5.000-6.000/Kg, sedangkan di Kepri dijual dengan harga Rp 12.000/Kg.

“Gula rafinasi ini bentuk teksturnya tidak sama, lebih halus dan kalau kita sentuh nanti ada serbuk,” ungkap Nurbaini.

Gula rafinasi ini sebenarnya tidak dijual untuk umum, Nurbaini menjelaskan gula rafinasi berbahaya bagi kesehatan karena menimbulkan resiko diabetes yang sangat tinggi.

Penjualan gula rafinasi di Indonesia diperuntukkan bagi industri makanan dan minuman.

Berbeda dengan gula rafinasi, gula kristal putih dapat dikonsumsi langsung dan lebih manis dibandingkan gula rafinasi.

Apegti tengah membentuk Tim Monitoring untuk mengawasi peredaran gula rafinasi yang dijual umum di pasar.

“Kita dari Apegti akan membentuk Tim Monitoring melibatkan TNI AD, TNI AL, Bareskrim, Bea Cukai, Kepolisian, Diaperindag dan Apegti,” ungkap Nurbaini.

 
Penulis : Siska

Editor  : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

4 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

4 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

6 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

8 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

8 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

8 jam ago

This website uses cookies.