Categories: OLAHRAGA

Batam Kembali Terpilih Menjadi Pembuka Turnamen Futsal antar Pelajar SMA

BATAM – Hydro Coco Cup National Futsal Tournament (HCNFT) kembali digelar pada tahun ini. Turnamen futsal antar pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) ini diselenggarakan di 31 kota di seluruh Indonesia.

Batam untuk kedua kalinya menjadi pembuka HCNFT ini. Turnamen ini telah memasuki tahun ketujuh. Ratusan tim akan bersaing untuk memperebutkan gelar juara.

Gelaran HCNFT Batam dimulai pada tanggal 26-28 Juli di GOR Temenggung Abdul Jamal, Jl. Ahmad Yani, Mukakuning, Batam.

Head of Marketing & Sales Kalbe Beverages PT Kalbe Farma, Tbk, Ronal Unadi mengatakan, Hydro Coco yang menjadi bagian dari Kalbe Beverages ingin menjadikan Indonesia menjadi lebih baik melalui olahraga, “Salah satunya dengan olahraga futsal,” kata Ronal kepada awak media pada saat konferensi pers di GOR Temenggung Abdul Jamal, Jum’at (26/7/2019).

Sekjen Federasi Futsal Indonesia (FFI) Edi Prasetyo mengatakan, Hydro Coco Futsal Turnamen, bertujuan untuk merangkul dan mendorong supaya futsal lebih berkembang dan lebih maju lagi.

“Sepanjang bertujuan untuk membuat futsal Indonesia ini maju dan berprestasi kami all out mendukung semuanya,” pungkas Edi.

Batam terpilih untuk menjadi kota pembuka karena Batam merupakan kota besar kedua atau yang disebut dengan second city.

 

 

 

 

 

 

Penulis : Ivan
Editor : Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

2 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

15 jam ago

This website uses cookies.