Categories: Tanjung Pinang

Bazar Imlek Tanjungpinang Resmi Dibuka, Dewan Berharap Masuk Kalender Internasional

TANJUNGPINANG – Wali Kota Tanjungpinang H. Syahrul resmi membuka Bazar Imlek, Jum’at (27/12/2019) malam.

Bazar ini setiap tahunnya diadakan menjelang perayaan tahun baru Imlek 2571 atau 2020 Masehi. Terdapat lebih dari 200 stand dibuka, beraneka ragam jajanan yang dijual di sana.

Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang, Agus Chandra Wijaya, mengakui bahwa dirinya sangat senang dengan berjalannya bazar imlek, Ia menyaksikan sendiri keramaian di pasar Imlek Tahun 2020.

“Kita bisa melihat, warga Tanjungpinang berkumpul di sini (pasar Imlek), momen Imlek juga hampir sampai, saya rasa ini merupakan momentum kebersamaan antara sesama warga Tanjungpinang,” ungkapnya kepada Swarakepri.com.

Ia juga mengajak masyarakat Tanjungpinang untuk bersama-sama meningkatkan perputaran ekonomi di Tanjungpinang supaya terus bangkit, walaupun hanya bermula dari sebuah bazar Imlek.

“Dengan bazar ini, saya berharap ke depannya agar dapat berkelanjutan, barangkali pada sabtu dan minggu, ataupun bazar ini dibuka pada saat ada acara kota maupun kecamatan, saya rasa itu harus kita lakukan agar ke depan Tanjungpinang ini dapat berkembang,” ujar Agus.

Agus juga berharap, agar kegiatan ini dapat masuk dalam kalender internasional, dengan hal itu, para wisatawan dalam maupun luar negeri, dapat mengetahui kegiatan bazar Imlek ini.

“Saya juga berpikir agar kegiatan ini termasuk dalam kalender internasional, dengan itu pariwisata dari luar dapat mengetahui adanya kegiatan-kegiatan seperti ini,” tutupnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

13 menit ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

5 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

This website uses cookies.