Categories: BATAMHeadlines

BP Batam Bentuk Badan Promosi Pariwisata Batam

BATAM – Presiden Jokowi telah menetapkan pariwisata sebagai leading sektor pertumbuhan ekonomi. Berpedoman pada pernyataan Presiden, BP Batam berkomitmen mengembangkan pariwisata untuk mendukung pertumbuhan perekonomian Batam, salah satunya dengan membentuk Badan Promosi Pariwisata Batam.

“Untuk memperkenalkan pariwisata, Batam perlu melakukan kegiatan promosi, oleh karena itu BP Batam merencanakan pembentukan Badan Promosi Pariwisata Batam,” ungkap Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam Bambang Purwanto, di ruang presentasi Marketing Center BP Batam, pada Jumat (16/03/2018).

Selain sebagai badan yang bertanggung jawab menangani kegiatan promosi wisata kota Batam, Badan Promosi Pariwisata juga bertujuan sebagai wadah untuk masyarakat menyampaikan aspirasi atau saran kegiatan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan pariwisata kota Batam.

Sementara, Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo menekankan bahwa usaha untuk mengembangkan pariwisata kota Batam harus didukung oleh seluruh pihak.

“Kami akan bantu cari sponsor untuk dukung kegiatan yang diusulkan masyarakat, contohnya pada kegiatan Batam Menari yang akan dilaksanakan pada April mendatang yang mendapatkan dana sponsor sebesar 80 persen,” tutur Lukita.

Dalam hal ini, BP Batam telah membentuk rencana jangka pendek untuk menjadikan kota Batam sebagai destinasi wisata, dengan memperhatikan dana, waktu dan mengukur jumlah wisatawan yang berkunjung ke Batam.

Sementara itu, rencana jangka panjang yang akan dilaksanakan berupa pembenahan akses infrastruktur, pembenahan lokasi wisata, menciptakan lokasi pariwisata baru dan mendukung sarana dan prasarana untuk meningkatkan minat wisatawan berkunjung ke obyek wisata di kota Batam.

 

Penulis   : CR 14

Editor     : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

1 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

3 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

5 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

5 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

5 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

6 jam ago

This website uses cookies.