Categories: Natuna

BREAKING NEWS: Sesosok Mayat Pria Ditemukan di Pulau Kerdau Natuna

NATUNA – Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan warga di pantai selatan, Pulau Kerdau Desa Kerdau, Kecamatan Subi, Natuna, Sabtu (31/8/2019) siang sekitar pukul 10.30 Wib. Kondisi mayat sudah mulai membusuk dan mengembang.

Warga pertama kali melihat mayat tersebut dalam posisi tengkurap dan hanya memakai celana pendek jeans warna biru. Saat ini warga masih menunggu aparat kepolisian dari Polsek Serasan.

“Yang menemukan pertama Pudin warga setempat yang hendak menangkap gurita,” kata Fendi, warga Subi melalui Telepon.

Saat ini sambung Fendi, warga belum berani menyentuh jasad korban menunggu pihak kepolisian melakukan olah TKP.

“Warga masih berjaga-jaga di sekitar lokasi. Dugaan sementara mayat bukan warga Subi,” ujarnya.

Kapolres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto mengatakan, saat ini anggota kepolisian dari sektor Serasan sedang menuju lokasi dimana mayat mister X ditemukan.

“Untuk lebih jelas, kita menunggu laporan dari Kanit Reskrim Polsek Serasan, karena dari Serasan menuju TKP harus menggunakan kapal motor,”ujar Nugroho.

 

 

Penulis : Zubadri

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Presdir Sampoerna Ivan Cahyadi Dinobatkan sebagai CEO of the Year

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Direktur PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna), Ivan Cahyadi, meraih penghargaan prestisius CEO…

2 jam ago

ASEAN Sparks Siap Mempercepat Inovasi Energi Terbarukan di Asia Tenggara

Program ASEAN Sparks resmi dimulai! Digagas oleh ASEAN Centre for Energy dengan dukungan dari Japan-ASEAN…

2 jam ago

Cross Hotels & Resorts Umumkan Ekspansi Dual-Brand di Proyek Landmark Batam

Cross Hotels & Resorts dengan bangga mengumumkan penandatanganan 2 (dua) Hotel gaya hidup yang dinamis…

3 jam ago

Diskon 10% Tiket KA! Spesial Surabaya Shopping Festival 2025 di Access by KAI

Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota Surabaya ke-732, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi…

3 jam ago

Relish Moves! – Serunya Berolahraga di Tengah Kota Jakarta Bersama Relish Bistro

Relish Bistro, destinasi kuliner yang terletak strategis di Fraser Residence Menteng, Jakarta Pusat, kini menghadirkan…

8 jam ago

Peran Trafo Kering dalam Pengurangan Risiko Kebakaran di Bangunan

PT Bambang Djaja (B&D Transformer) menghadirkan Trafo Kering sebagai solusi aman untuk mengurangi risiko kebakaran…

8 jam ago

This website uses cookies.