Categories: BISNIS

Dongkrak Kunjungan Wisatawan di Akhir Tahun, BP Batam Gelar International Culture Carnival

BATAM – Untuk menggairahkan perekonomian dari sektor wisata, BP Batam bekerjasama dengan Bank Mandiri akan menggelar event besar yang bertajuk BP Batam International Culture Carnival di Nagoya pada tanggal 16 Desember 2017.

Ketua panitia, Tri Novianta Putra mengatakan, pagelaran karnaval ini merupakan salah satu upaya BP Batam untuk menggairahkan kembali perekonomian Batam dari sektor Pariwisata.

“Sektor industri sedang lesu, kita hidupkan lagi dari sisi pariwisatanya supaya Batam kembali bergeliat,” kata Tri, Kamis (7/12/2017).

Kata dia, karnaval ini akan diikuti oleh tiga daerah yakni, Solo, Jember dan Kepri. Ke-tiga daerah tersebut sambung dia akan membawakan tema tersendiri.

“Karnaval akan kita mulai siang hari, rutenya dari depan Martabak Har hingga ke depan City Walk dan kembali lagi ke tempat semula. Rencananya akan dibuka oleh Menteri Pariwisata,” terangnya.

Selain festival karnaval, kegiatan ini juga akan dihiasi dengan berbagai macam event lainnya seperti Bazar, pagelaran budaya, Reog Ponorogo, Barongsai, dan pertunjukan artis.

“Kita juga akan membangun banyak tempat untuk selfie yang akan ikut kita perlombakan, spot-spot untuk photography juga akan kita sediakan. Di Kampung Bule juga akan diadakan banyak festival,” ujarnya.

Sebelum menggelar karnaval, pagi harinya juga akan mengarak artis Ibu Kota, Iyeth Bustami dengan menggunakan Harley-Davidson di sekitar lokasi kegiatan.

“Kita undang Iyeth Bustami untuk meramaikan acara ini, mengingat warga Malaysia dan Singapura sangat suka dengan lagu-lagunya dan satu lagi Putri Viola,” paparnya.

Ia berharap kegiatan karnaval ini menjadi titik awal pertumbuhan perekonomian Batam yang sedang terpuruk.

“Di sini kita akan menghidupkan pilar ekonomi Batam yang baru yakni dari sektor pariwisata. Kita berharap juga event ini menjadi pesta masyarakat dalam konteks untuk memeriahkan kota Batam yang ke 188 tahun,” tutup Tri.

 

 

 

 

Penulis : Rumbo
Editor    : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

2 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

3 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

9 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

10 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

15 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

16 jam ago

This website uses cookies.