Categories: DPRD BATAM

DPRD Batam Minta Disdik Prioritaskan PPDB Jalur Afirmasi

BATAM – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jalur afirmasi atau dari keluarga tidak mampu menjadi perhatian Komisi IV DPRD Kota Batam.

Dalam sebuah rapat bersama Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, Kamis (3/6/2021), Komisi IV ini meminta agar semua peserta didik baru dari jalur afirmasi tahun 2021 dapat diterima.

“Semua peserta dari jalur afirmasi kami minta diakomodir, jangan sampai mereka tidak diterima atau digeser ke sekolah lain,” pinta ketua Komisi IV, Ides Madri kepada Disdik Kota Batam.

Karena jika jalur afirmasi ini di geser ke sekolah lain, tentunya jaraknya lebih jauh dari tempat tinggal sehingga akan membutuhkan biaya tambahan untuk berangkat ke sekolah.

Selain itu, bagi para orang tua atau wali murid yang tergolong mampu, Ides menghimbau agar mempertimbangkan untuk disekolahkan di sekolah swasta. Pasalnya, daya tampung sekolah negeri yang cukup terbatas. “Harapan kami begitu,” kata Ides.

Hal senada juga disampaikan oleh anggota Komisi IV DPRD Kota Batam, Aman. Menurut dia prioritas PPDB jalur afirmasi ini sekaligus bagian dari mensukseskan program pendidikan dasar 9 tahun.

Hal yang tak luput dari perhatian Aman adalah persiapan Disdik Kota Batam untuk meningkatkan kapasitas server beserta data center jelang PPDB 2021.

“Saya mengapresiasi penyelenggara (Disdik) karena sudah membagi jadwal pendaftaran yang berbeda di dua tingkatan. Selain itu, saya kira server pendaftaran ini juga perlu ditingkatkan kapasitasnya,” kata Aman.

Ditempat yang sama, Sekretaris Disdik Batam, Andi Agung mengatakan jadwal pendaftaran PPDB untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) di mulai tanggal 8 sampai 15 Juni 2021. Sedangkan untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) di mulai dari tanggal 16 sampai 23 Juni 2021.

Pembagian PPDB 2021 kedua jenjang sekolah tersebut dimaksudkan untuk mencegah kendala macetnya server web sebagaimana yang terjadi di tahun 2020 lalu.

“Tahun ini akan disiapkan tiga server, kalau tahun lalu kan cuma satu. Ini dilakukan untuk mencegah sistemnya crowded, dan memudahkan akses,” kata Andi.

Andi juga menghimbau agar masyarakat memperhatikan jadwal PPDB serta tidak terburu-buru.

“Kami sudah berkoordinasi dengan operator untuk pendaftaran tingkat SD dan SMP. Semua kekurangan akan terus kami evaluasi,” pungkasnya./Red/DN

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Share
Published by
Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.