BATAM – Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Budi Mardianto menyoroti keberadaan warnet yang kurang perduli terhadap Perwako nomor 9 tahun 2016 perubahan dari Perwako nomor 3 tahun 2015 tentang usaha Warung Internet.
“Fakta di lapangan masih ada saja warnet yang tidak mengikuti regulasi yang dikeluarkan Wali Kota Batam, terutama jam operasional,” kata Budi kepada SWARAKEPRI.COM di ruangan kerjanya, Jumat (7/7).
Menurut dia, pemerintah perlu memperketat regulasi di bidang jam operasional, dan tentunya pengusaha warnet juga harus mengikuti peraturan yang ada.
“Aturan yang ada sudah bagus namun penerapan di lapangan yang harus dipertegas lagi, karena faktanya di lapangan masih ada saja warnet yang buka di luar jam operasional,” ujarnya.
Dijelaskan dia, pihak kecamatan juga perlu melakukan pengawasan secara rutin terhadap kegiatan yang dilakukan pengguna di warnet-warnet yang ada.
“Yang ada di lapangan itu, kabanyakan pengguna masih remaja, dan pada masa usia mereka ini masih gampang terpengaruh dengan lingkungan,” katanya.
Akibat dari pengaruh lingkungan itu kata Budi, secara tidak langsung bisa merusak pola pikir dan kemungkinan suatu saat melakukan tindakan kriminal.
“Itu yang perlu diperhatikan, minimal mengurangi tindakan kriminal di masyarakat, kondusifitas lingkungan yang paling diutamakan,” tutupnya.
Penulis : Roni Rumahorbo
Editor : Rudiarjo Pangaribuan
Perubahan iklim memberikan tantangan yang belum pernah dialami sebelumnya pada wilayah-wilayah penghasil kopi di seluruh…
Sebagai bagian dari komitmennya dalam mendukung transisi energi berkelanjutan di Indonesia, tim Project Sales PT…
Seiring dengan mobilitas yang semakin tinggi, kebutuhan masyarakat akan kendaraan pribadi pun terus meningkat. Di…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan kinerja yang positif dengan berhasil melayani lebih dari…
Meskipun pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2024 mencapai 5,02%, tantangan eksternal seperti fluktuasi nilai tukar…
Perusahaan menunjuk Chief Product Officer pertamanya, membawa pemimpin industri dari Google dan P&G, dan memperluas…
This website uses cookies.