BATAM – Ratusan pengemudi angkutan berbasis aplikasi (Online) baik roda dua maupun roda empat melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Wali Kota Batam pada Selasa (16/1/2018) sejak pagi tadi.
Perwakilan pengunjuk rasa saat menyampaikan aspirasinya dari atas mobil komando mengatakan sangat pesimis dengan rencana pemerintah Kota yang akan menjadikan Batam destinasi wisata.
Menurutnya, sangat mustahil wisatawan datang ke Batam jika permasalahan transportasi tidak kondusif.
“Mustahil Batam jadi kota pariwisata jika sistem transportasi tidak aman, sementara turis yang datang dari negara Singapura contohnya pasti menggunakan transportasi berbasis aplikasi,” ujar salah satu perwakilan yang ikut aksi unjuk rasa.
Ia berharap Pemko Batam segera mencari solusi supaya permasalahan transportasi di Batam tidak berkepanjangan.
“Kami berharap pemerintah Kota Batam melakukan tindakan nyata atas permasalah ini, kami siap mengikuti aturan,” ujarnya.
Sementara itu, ketua DPRD Batam, Nuryanto menghimbau para driver angkutan online yang melakukan unjuk rasa di depan kantor wali kota Batam supaya tetap menjaga Kambtibmas.
“Saya berharap semuanya tetap menahan diri, besok akan ada rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah untuk membahas masalah regulasi taksi online, dan apa yang menjadi tuntutan saudara-saudara sekalian akan kami rekomendasikan ke Gubernur,” kata Nuryanto sambil mengakhiri ucapannya.
Penulis : Roni Rumahorbo
Editor : Rudiarjo Pangaribuan
Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…
Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…
Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…
Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…
Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…
Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…
This website uses cookies.