Categories: BP BATAM

Dubes RI Yakinkan Investor China untuk Tanamkan Modal di Batam

BATAM – Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Republik Rakyat China dan Mongolia, Djauhari Oratmangun melakukan kunjungan kerja ke Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Selasa (06/08/2019) siang.

Dalam kunjungan tersebut, Djauhari menggandeng investor dari China yakni SEPCOIII Electric Power Construction Co., Ltd. dan juga Qingdao Zhongwang Real Estate Co., Ltd.

“Hubungan kita dengan China sedang bagus-bagusnya, nilai perdanggan Indonesia dengan China pada tahun lalu hampir US$ 73 Miliar,” kata Djauhari di Gedung Marketing Centre BP Batam.

Ia juga menambahkan, akan membawa ke-dua investor tersebut untuk bertemu langsung dengan pihak-pihak terkait setelah selesai berkunjung dari Kantor BP Batam ini.

“Sekarang mereka sudah datang di sini. Setelah dari sini, saya berencana membawa mereka untuk bertemu langsung dengan pihak-pihak terkait, dan mudahan mereka ini berjodoh ya,” ujar Djauhari.

Hal ini bukan kali pertama bagi SEPCOIII berinvestasi di Indonesia, sebelumnya perusahaan asal Tiongkok ini sudah berinvestasi di tiga daerah lain di Indonesia.

Sebelumnya diketahui Djauhari telah melakukan pertemuan dengan kedua investor ini di Beijing, dan mereka tertarik untuk berinvestasi di Batam.

 

 

 

 

 

Penulis : Ivan
Editor : Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

9 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

9 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

11 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

12 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

12 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

12 jam ago

This website uses cookies.