Categories: BOLA

FIFA Optimis Peserta Piala Dunia jadi 48 Negara

DUBAI – Ide untuk menambah jumlah peserta Piala Dunia menjadi 48 negara terus digaungkan Presiden FIFA, Gianni Infantino. Agar waktu pertandingan dipersingkat, ada usulan pada penyisihan negara-negara itu dibagi ke 16 grup.

Sejak 1998, Piala Dunia menggunakan 32 negara dan terbagi rata ke dalam 8 grup. Infantino punya ide agar jumlah negara itu bisa diperbanyak menjadi 48 pada Piala Dunia 2026.

Usulan itu sempat menimbulkan sikap defensif dari sejumlah kalangan. Namun, Infantino tetap kukuh bawah ide penambahan kontestan putaran final Piala Dunia itu bukan hal yang mustahil.

“Saya tetap yakin bisa melakukan penambahan jumlah peserta menjadi lebih banyak dari 32 negara,” ujar Infantino pada International Sports Conference di Dubai, Selasa (27/12/2016), seperti dilansir dari ESPN FC.

“Kami masih mempetimbangkan apakah jumlah peserta itu meningkat menjadi 40 atau 48 tim. Format 48 tim itu juga akan menghabiskan periode waktu yang sama seperti saat ini. Sejumlah federasi juga tampak setuju,” tuturnya lagi.

Pekan lalu, FIFA telah mengumumkan analisis terkait penambahan jumlah peserta. Dari analisis mereka, format 32 negara tetap yang terbaik, tetapi peningkatan menjadi 48 kontestan juga bisa menghasilkan kualitas serupa.

Menurut mereka, dari lima opsi, format terbaik dengan 48 peserta adalah membaginya ke 16 grup dengan masing-masing berisi tiga negara. Dua tim teratas masing-masing grup akan melangkah ke babak 32 besar.

“Pembagian menjadi 16 grup dan berisi tiga negara merupakan format terbaik untuk Piala Dunia dengan 48 peserta, dianalisis dari sejumlah sisi,” tulis penjelasan FIFA.

Secara keseluruhan, dengan total 80 pertandingan, Piala Dunia diperkirakan akan selesai dalam waktu 32 hari. Periode waktu tersebut sama dengan penyelenggaraan saat ini.

FIFA akan membahas lebih lanjut terkait format Piala Dunia ini pada pertemuan bulan depan. Mereka menilai, penimbahan jumlah peserta tidak berdasar pada alasan finansial, melainkan upaya mengembangkan sepak bola.

 

 

Sumber : KOMPAS

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

3 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.