Categories: POLITIK

Gerindra Kota Batam Gelar Jalan Sehat Bersama Warga

BATAM – Partai Gerindra DPC Kota Batam mengadakan senam pagi dan jalan sehat bersama masyarakat di Seraya Bawah, Kecamatan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau, Minggu(19/2/2017) pagi.

Jalan sehat yang digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun(HUT) Partai Gerindra ke-9 ini dimulai dari Rumah Sakit Harapan Bunda bergerak menuju jalan raya bukit senyum, kemudian melawati jalan Imam Bonjol dan kembali lagi ke Seraya.

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Batam, Iman Sutiawan mengatakan bahwa apa yang dilakukan Partai Gerindra kepada masyarakat tidak ada janji janji politik.

“Partai Gerindra hadir untuk masyarakat banyak, tidak ada janji politik, besar atau kecil itu akan kami perbuat hanya untuk masyarakat banyak,” kata Iman.

Imam juga mengajak masyarakat yang hadir untuk sama sama mendoakan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto agar senantiasa diberikan kesehatan.

“Kita doakan agar Pak Prabowo senantiasa sehat dan di 2019 nanti bisa mencalonkan menjadi Presiden,” harapnya.

Iman Sutiawan bersama warga mengikuti jalan sehat Partai Gerindra

Selain jalan santai, acara ini juga turut menghandirkan para veteran pejuang yang ada di Kota Batam.

Acara ini juga dimeriahkan dengan panggung hiburan masyarakat serta Lucky Draw untuk meramaikan suasana pagi sehabis jalan santai.

Nursiah, salah satu peserta yang ikut meramaikan acara ini turut memberikan komentar dengan ada nya kegiatan ini.

“Ini ulang tahun Gerindra, ikut partisipasi aja, kebetulan rumah juga dekat,” jelasnya.

Dia berharap kedepan, Partai Gerindra ataupun partai lainya bisa menjalankan amanah untuk membangun masyarakat.

“Semua partai harus amanah lah, bukan hanya Gerindra, tapi juga partai-partai lainya,” harapnya.

 

Penulis  : Tatang Hidayat

Editor    : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.