Categories: BATAM

Hadiri Penyaluran BPNT di Sei Beduk, Amsakar Ingatkan Harus Penuhi Indikator 6T

BATAM – Ketua Pengentasan Kemiskinan Kota Batam Amsakar Achmad kerap turun langsung memantau penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia. Menurut dia, bantuan tersebut perlu diawasi langsung agar tersalurkan dengan baik.

“Selaku ketua tim pengentasan kemiskinan di daerah, saya perlu hadir memastikan penyaluran BPNT kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang merupakan program Presiden Jokowi ini memenuhi indikator 6T,” ujar dia saat penyerahan bantuan tersebut di Kaveling Pancur Baru, Seibeduk, Sabtu (15/8/2020).

Indikator 6T yang dimaksud Wakil Wali Kota Batam tersebut yakni, Tepat Sasaran, Tepat Harga, Tepat Jumlah, Tepat Mutu, Tepat Waktu dan Tepat Administrasi. Semua indikator tersebut jika dijalankan dengan baik, tentu akan berdampak langsung pada keberhasilan program bantuan sosial tersebut.

“Selain itu, dengan bertemu langsung begini saya bisa memberikan motivasi bahwa diperlukan tekad keluar dari status keluarga prasejahtera menuju keluarga sejahtera satu hingga tahap keluarga sejahtera yang lebih tinggi tingkatannya,” papar dia.

Khusus di Seibeduk, penerima bantuan tersebut mencapai 1.965 KPM dari total se-Kota Batam 23.086 KPM. Warga terlihat antusias menerima bantuan tersebut.Bantuan tersebut sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terlebih kini sedang dalam suasana pandemi Covid-19 ynag membuat ekonomi masyarakat terganggu.

“Selain bantuan dari pemerintah pusat, Pemko Batam telah menyalurkan dua tahap sembako, ditambah bantuan dari Pemprov Kepri dan BP Batam masing-masing satu tahap. Ini semua semata-mata bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat,” imbuhnya.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.