Categories: Tanjung Pinang

Hasil Rapid Test 6 Wartawan Tanjungpinang Non-Reaktif

TANJUNGPINANG – Sebanyak 6 orang Wartawan di Tanjungpinang hari ini, Rabu (15/4/2020) jalani rapid test di Kantor Dinas Kesehatan Tanjungpinang.

Keenamnya merupakan wartawan yang pernah kontak langsung dengan Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul, pada Sabtu (4/4/2020) yang lalu.

Dari hasil tes tersebut, menunjukkan bahwa keenam wartawan yang pernah kontak dengan Syahrul dinyatakan nonreaktif.

Ihsan (21) salah satu wartawan yang meliput Wali Kota Tanjungpinang pada 4 April yang lalu, mengaku lega dengan hasil rapid test tersebut.

Ihsan mengatakan, namanya yang sempat viral di sosial media bersama 14 nama lain membuat para tetangga menjauhinya.

“Alahamdulilah saya nonreaktif, gara-gara 14 nama yang tersebar itu, membuat warga agak jauhin saya. Dengan adanya hasil ini, semogalah orang disekitaran saya tidak takut,” ungkapnya kepada swarakepri.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Tjetjep Yudiyana menyatakan Wali Kota Tanjungpinang positif terinfeksi Civid-19 berdasar hasil tes Polymerase Chain Reaction (PCR).

“Dari hasil tes PCR yang dilakukan tim medis dari dua orang pasien yang ada di Tanjungpinang salah satunya Wali Kota Tanjungpinang,” ujarnya, Senin (13/4/2020) sore.

Saat ini kondisi Wali Kota Tanjungpinang cuckup stabil dan tengah menjalani perawatan serta isolasi di RSUD Tanjungpinang.

(Ismail)

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

28 menit ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

42 menit ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

2 jam ago

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

5 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

5 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

6 jam ago

This website uses cookies.