Categories: HUKRIM

Hore, Ibu-ibu Keroyok Provokator Baloi Kolam

BATAM – Puluhan ibu-ibu warga Bukit Dam Baloi, Batam, Kepulauan Riau mengeroyok seorang pria berinisial KM yang diduga sebagai provokator suruhan PT Arsikon, Selasa(1/3/2016) siang.

 

Ketua RT 08 Dam Baloi, Iren membenarkan adanya peristiwa pengeroyokan terhadap pria berinisial KM tersebut.

 

“Iya benar pak, tadi ibu-ibu warga sini secara spontan marah dan mengeroyok KM karena selama ini dia diketahui bekerja sama dengan pihak perusahaan, padahal perusahaan itu adalah lawan dari warga sini,” ujar Iren kepada AMOK Group didampingi warga lainnya.

 

Ia mengatakan ibu-ibu yang marah sempat merusak motor dan mencakar wajah KM.”Pengrusakan itu dilakukan oleh ibu-ibu saja mas, itu karena mereka sudah kesal dengan ulah KM selama ini,” jelasnya.

 

Hal senada dikatakan seorang ibu rumah tangga warga Dam Baloi. Ia bersama ibu-ibu lainnya mengaku sudah kesal dengan ulah KM selama ini sehingga mereka menghancurkan motor dan sempat mencakar wajahnya.

 

“Selama ini dialah provokator yang sudah makan uangnya perusahaan. Orang yang pakai jaket hitam itu warga sini juga!” ujarnya sambil menunjuk kearah KM.

 

Ia juga mengatakan KM tidak terima setelah motornya dirusak ibu-ibu yang ada.

 

“Dia tadi tidak terima, kalau tidak terima mengadu kesana(Kepolisian,red). Jangan mengadu dan marah-marah sama orang sini. Diakan orang yang dibayar perusahaan untuk mengadu domba warga sini!” ujarnya kesal.

 

(red/jef)

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

46 menit ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

2 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

9 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

11 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

22 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.