Categories: BP BATAM

Ini Harapan BP Batam Dalam Perayaan Hari Perhubungan Nasional Bersama KSOP Batam

BATAM – Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Badan Usaha Pelabuhan (BUP) menghadiri pelaksanaan kegiatan dalam rangka Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Tahun 2021 dengan tema “Bergerak Harmonikan Bangsa”, Kamis (16/9/2021), di pelataran parkir Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Khusus Batam.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor KSOP Khusus Batam, Rivolindo; Lurah Kelurahan Tanjung Pinggir, Ersan; Direktur BUP Batam yang dalam hal ini diwakili oleh General Manager Unit Usaha Pelabuhan Penumpang, Ferry Wise Manullang; Manager Divisi Operasional, M. Taufik; Asisten Manager Sub Divisi SDM dan Umum, Adrian Rialdi; dan Perwakilan Dinas Perhubungan Kota Batam.

Kepala Kantor KSOP Khusus Batam, Rivolindo mengatakan, perayaan Harhubnas Tahun 2021 ini diwarnai dengan beberapa kegiatan yaitu, program padat karya yang melibatkan seluruh pegawai KSOP dan staf di lingkungan Pelabuhan Domestik Sekupang.

“Selain itu, kami juga menyerahkan 200 bingkisan bantuan Covid-19 bagi para pegawai yang membutuhkan dan membersihkan area pantai di sekitar Pelabuhan Domestik Sekupang serta daerah Pancung, Sekupang,” ujar Rivolindo.

Selain menggandeng pimpinan daerah setempat, kehadiran BUP BP Batam dalam kegiatan tersebut dikatakan General Manager Unit Usaha Pelabuhan Penumpang, Ferry Wise Manullang, sebagai salah satu bentuk dukungan dan sinergi positif antar instansi, serta menambah semarak perayaan Harhubnas Tahun 2021.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap semangat dan kepedulian KSOP Khusus Batam terhadap lingkungan dan masalah sosial di Batam mampu meraih masyarakat Batam dan meningkatkan taraf pelayanan kepada seluruh pemangku kepentingan,” ujar Ferry.

 

Biro Humas Promosi dan Protokol
Badan Pengusahaan Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

38 menit ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

1 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

2 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

3 jam ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

3 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

4 jam ago

This website uses cookies.