Categories: BISNIS

Ini Pengakuan Korban Trafficking yang Diamankan dari Buana Vista

BATAM – Sebanyak 13 orang calon Tenaga Kerja Indonesia(TKI) ilegal berhasil diamankan pengurus Komisi Keadilan, Perdamaian dan Pastoral Migran-Perantauan Keuskupan(KKPPM-PK) Pangkal Pinang dari penampungan NUR yang berada di perumahan Buana Vista, Batam Kota, Batam,, Selasa(29/3/2016) dini hari.

 

Salah satu korban bernama AN(17) asal Sumbawa, Nusa Tenggara Barat(NTB) mengaku akan diperkerjakan di Malaysia sebagai pembantu rumah tangga.

 

Perempuan hanya sempat mengenyam bangku kelas 2 SLTA ini mengatakan sebelum diamankan, dia berencana akan dibawa NR ke Jambi untuk mengurus paspor.

 

“Mau kerja di Malaysia bayar didepan sebesar 2000 ringgit‎ dan langsung dijemput ibu NR,” ujarnya, Kamis(31/3/2016).

 

NF(32), perempuan asal Lombok mengaku sudah pernah bekerja di Malaysia selama 1,3 tahun lalu kemudian pulang kampung.

 

Dia kembali memilih berangkat ke Malaysia melalui agen berinisial JR dan membayar dimuka sebesar 1500 ringgit, tapi tanpa paspor.

 

“Rencananya berangkat malam hari melalui pelabuhan tikus teluk mata ikan, tapi keburu diamankan,” ujarnya pasrah.

 

Dia juga mengatakan hari ini(Kamis,red), mereka akan dipulangkan ke daerah asal masing-masing menggunakan pesawat Lion Air, dan biayanya ditanggung Gereja Santo Petrus.

 

Kasubdit IV People Smugling Ditkrimsus Polda Kepri, AKBP Edi Santoso menyatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan kasus trafficking di bawah umur, karena ada dugaan tiga korban masih dibawah umur.

 

“Sampai saat ini masih pengembangan dan dua pelaku sudah ditahan sedangkan dua lagi wajib lapor,” pungkasnya.

 

 

(red/di)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Rapat Kerja Bersama Komisi V DPR RI, Menteri PU Paparkan Progres Penanganan Bencana di Sumatera

JAKARTA, Januari 2026 – Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, menghadiri Rapat Kerja (Raker) bersama…

3 jam ago

Harga Emas Masih Kuat, Tren Kenaikan Berlanjut di Tengah Tekanan Global

Pergerakan harga emas dunia (XAU/USD) pada perdagangan hari ini diperkirakan masih berada dalam jalur penguatan,…

4 jam ago

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

14 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

14 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

16 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

18 jam ago

This website uses cookies.