Categories: DAERAH

IWO Kalteng Akhirnya Terbentuk, Ini Susunan Pengurusnya

PALANGKA RAYA – Perlahan namun pasti, kepengurusan Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akhirnya terbentuk.

Pada rapat pembentukan pengurus yang digelar di Hotel Ando Raya, Kota Palangka Raya, Jumat (28/7), Angga Cahya Cipta dipilih secara aklamasi sebagai Ketua IWO Kalteng periode 2017-2022.

“Alhamdulillah, kepengurusan IWO Kalteng akhirnya terbentuk juga. Inipun setelah beberapa kali berkoordinasi dengan IWO Pusat, dan kawan-kawan wartawan online yang ada di Kalteng,” terang Angga.

Angga mengatakan, untuk di awal ini belum semua pewarta online di Kalteng bergabung.

“Mungkin di kepengurusan awal ini belum semua pewarta online di Kalteng masuk dalam kepengurusan. Namun yang pasti saya dan beberapa teman pewarta online sudah memberitahu dan mengajak untuk bergabung,” jelasnya.

Menurut Redaktur kabarkalteng.com ini, IWO Kalteng mempunyai tekad untuk menyamakan persepsi kepada kawan-kawan pewarta online di Bumi Tambun Bungai. Apalagi pada Mubes IWO September nanti di Jakarta, akan dibahas tentang Kode Etik Wartawan Online.

Usai memastikan pucuk pimpinan IWO Kalteng, rapat juga membentuk struktur kepengurusan lainnya.

Untuk posisi Dewan Kehormatan diisi Rosario Arbanus. Kemudian Ketua Dewan Etik dipercayakan kepada H Hamli Tulis dari cakrawala.co dan anggota Anshari dari penamia.com.

Selanjutnya posisi Sekretaris diisi Maradona dari kabarkalteng.com dan Bendahara Deni Liwan yang juga dari kabarkalteng.com. Kemudian Bidang Sumber Daya Manusia (SDM), Ropital dari kabarkalteng.com, Kaderisasi dan Usaha, Ahmad Isnaini dari penamia.com, Kesejahteraan Anggota, Doni Saputra Indra dari kabarkalteng.com, dan Triokta Bakti Utama dari kabarkalteng.com.

Kemudian, bidang Advokasi dan Hukum, Nanduh SH, Hubungan Masyarakat, Stevano Sebastian Tampetu dari kabarkalteng.com, serta Sulaiman dari zonadinamika.com.

 

 
Editor : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Nuriswan Tuding Mustaqim CS Dalang Penyebab Gugatan PTPN IV Terhadap KOPPSA-M

BATAM - Ketua Koperasi Produsen Petani Sawit Makmur (KOPPSA-M), Nuriswan menuding Mustaqim CS selaku pengurus…

15 menit ago

Gelar RAT di Pekanbaru, KOPPSA-M Hasilkan 7 Poin Keputusan

RIAU - Koperasi Produsen Petani Sawit Makmur (KOPSA-M) menggelar Rapat Anggota Tahunan(RAT) di Hotel Aryaduta…

1 jam ago

Implementasi Intraday Short Selling di BEI, Peluang dan Tantangan

JAKARTA - Short Selling merupakan transaksi penjualan Efek dengan kondisi Efek tersebut tidak dimiliki oleh…

1 hari ago

Patuhi Instruksi Megawati, Bupati Pelalawan Tak Ikut Retret di Magelang

RIAU - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri menginstruksikan agar seluruh kepala daerah dan wakil…

1 hari ago

Tanamkan Rasa Cinta Kasih kepada Siswa, Yayasan Kurnia Salam Beri Bantuan ke Panti Asuhan

RIAU - Taman Kanak-kanak dan PAUD Kurnia Salam Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar,…

1 hari ago

KAI Kembali Mengimbau Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen

PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali mengingatkan masyarakat untuk terus waspada terhadap segala bentuk penipuan…

1 hari ago

This website uses cookies.