Categories: Lingga

IWO Lingga Minta Oknum Wartawan Pemeras Kepala Desa Diusut Tuntas

LINGGA – Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Lingga, Mardian mengaku kecewa dan prihatin atas pemberitaan adanya oknum Wartawan yang melakukan pemerasan terhadap Kepala Desa di wilayah Kabupaten Lingga.

”Saya minta Kades melaporkan oknum wartawan tersebut secara resmi ke polisi, apalagi apabila merasa dirugikan,” ujar pria yang akrab disapa Atak ini saat dijumpai di ruang kerjanya pada Senin (15/1).

Ditambahkan Mardian, pihaknya dalam waktu dekat ini akan mendatangi Polres Lingga, meminta agar pihak yang berwajib menindak oknum wartawan yang telah melakukan pemerasan kepada kepala Desa, sebab selain sudah meresahkan, oknum wartawan tersebut juga sudah mencederai profesi wartawan terutama yang ada di Kabupaten Lingga.

”Kita sudah pastikan bahwa oknum wartawan yang melakukan pemerasan dan viral di medsos itu bukan wartawan yang bergabung di IWO, sebab identitas oknum sudah didapat dari kawan-kawan media,” imbuhnya.

Oleh sebab itu Mardian meminta agar Kepala Desa yang merasa diperas dan dirugikan agar membuat laporan resmi kepada pihak yang berwajib.

Hal ini selain untuk membersihkan nama wartawan dari oknum-oknum yang tidak bertangungjawab juga sebagai pembelajaran kepada pihak manapun agar melaporkan apabila merasa menjadi korban.

”Para Kades kan memiliki wadah Apdesi dan kejadian seperti ini jangan dibiarkan,” tegasnya.

 

 

 

Penulis : CR 14

Editor   : Roni Rumahorbo

 

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.