Categories: Tanjung Pinang

Jalin Sinergitas TNI-Polri, Polres Tanjungpinang Gelar Kejuaraan Pencak Silat

TANJUNGPINANG – Polres Tanjungpinang menggelar pembukaan kejuaraan Pencak Silat dibawah binaan TNI-Polri dan olahraga bersama, Jumat (19/3/2021). Kegiatan ini dalam rangka menjalin sinergitas TNI-Polri.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Fernando mengatakan tujuan dilaksanakan kegiatan olahraga bersama TNI-Polri ini sesuai Komitmen Kapolri dalam Program PRESISI, salah satunya ialah meningkatkan sinergitas dan soliditas TNI Polri dalam menjamin keamanan dan ketertiban untuk mendukung Program Pembangunan Nasional yang ada di Kota Tanjungpinang.

“Pada kesempatan kegiatan olahraga bersama sinergitas TNI-Polri yang disejalankan dengan kegiatan kejuaraan Pencak Silat yang dibina oleh TNI-Polri dengan maksud agar mendekatkan diri pada pendekar silat kategori usia dini, Pra Remaja Dan Remaja Untuk Olahraga bersama-sama bersinergi bersama TNI-POLRI dalam mengajak masyarakat dan insan olahraga untuk aktif berolahraga,” ujarnya.

Kapolres juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada pengurus IPSI kota Tanjungpinang dibawah naungan Ipda Syamsuriya dan panitia pelaksana Mayor Laut Istio Sugiyono yang telah terlibat demi suksesnya pelaksanaan kegiatan olahraga bersama dan Kejuaraan Pencak Silat Sinergitas TNI-Polri.

“Kepada para atlet, kami ucapkan selamat bertanding, berkompetisilah secara sehat dan sportif dari nilai-nilai olahraga. Tetap mematuhi protokol kesehatan, jaga imun tubuh untuk Melawan Covid-19 dengan Berolahraga, dan selalu tetap memakai masker,”pungkasnya.

Hadir dalam acara tersebut Dandim 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa, Danwing Udara I Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Ibnu Syafii, Danlanudal Tanjungpinang, Kolonel Laut (P) Heru Prasetyo, Danlanud RHF diwakili Mayor Kal Nuryadin, Danpomal Lantamal IV, Letkol Laut (PM) Deddy Ary, Danyonmarhanlan IV, Letkol Mar Kemal Mahdar, M. Tr. Han, Dansatpom Lanud RHF, Mayor Pom Andhik Yudi Saputra, Dansubpomad I/6-1 TPI, Kapten Cpm Yunasril, Perwakilan dari 18 perguruan Pencak Silat Kota Tanjungpinang./RED(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

2 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

2 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

3 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

3 jam ago

BRI-MI Raih Penghargaan sebagai The Most Popular Brand of the Year 2024

BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali menorehkan prestasi. Kali ini, BRI-MI diganjar penghargaan yang diberikan oleh…

6 jam ago

BP Batam – Kemenhub Gelar Sosialisasi Penyusunan SKP

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro Sumber Daya Manusia (SDM) bersama Kementerian…

19 jam ago

This website uses cookies.