Categories: BATAM

Jasindo Mitra Pemko Batam Tangani Asuransi Nelayan

BATAM – PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) menjadi mitra Pemerintah Kota Batam dalam menangani asuransi kecelakaan kerja bagi nelayan yang ada.

Hal itu disampaikan Ahmad selaku Kepala Cabang PT Asuransi Jasindo Batam di depan ratusan nelayan yang hadir dalam acara silturahmi Pemeritah Kota bersama masyarakat Belakang Padang di lapangan Indra Sakti, Kampung Tengah, Kecamatan Belakang Padang, Batam, Kepulauan Riau, Rabu (22/2/2017).

“Ini adalah program pemerintah, Jasindo sebagai BUMN berupaya mensukseskan program ini, semoga kegiatan ini dapan mensinergikan antara Perintahaan dan BUMN,” terangnya.

Menurutnya kehadiran Jasindo dalam acara tersebut untuk mejelaskan seputar keikutsertaan nelayan dalam mengasuransikan kecelakaan kerja terhadap nelayan.

Ahmad juga menjelaskan untuk keikutsertaan di awal tahun 2017 ini akan di bayar oleh pemerintah pusat.

“Untuk tahun ini bagi yang ikut serta dalam asuransi nelayan akan di bayarkan oleh pemerintah pusat hingga akhir tahun, dan tahun berikutnya per tahun hanya membayar Rp 175.000,” jelasnya.

Ditambahkan bahwa syarat yang harus di penuhi nelayan dalam mengikuti asuransi adalah berusia 17 sampai dengan 65 tahun, memiliki kartu nelayan yang terdaftar di dinas perikanan dan dikeluarkan Kementerian Perikanan dan Kelautan, merupakan nelayan tradisional dan memiliki ahli waris.

Asuransi kecelakaan kerja untuk nelayan akan memberikan Rp 200 Juta jika nelayan meniggal dunia akibat kecelakaan, jika mengalami cacat tetap akan mendapatkan santunan sebesar Rp 100 Juta, Kecelakan di darat sebesar 160 Juta meliputi meninggal biasa dan pengobatan akibat kecelakan sebesar Rp 20 Juta.

Adapun masa klaim yang akan diberikan Jasindo untuk nelayan selama 14 hari kerja dan dapat di dapat di urus dan dilaporkan kepada dinas terkait.

 

Penulis : Tatang Hidayat

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

3 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

3 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

5 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

6 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

6 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

6 jam ago

This website uses cookies.