SWARAKEPRI.COM – Atlit bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mengunci tiket semifinal BWF World Tour Finals 2019.
Anthony lolos ke semifinal sebagai juara Grup B setelah menang atas Viktor Axelsen (Denmark) yang memutuskan retired.
Juara China Open 2018 tersebut menang 13-6 atas Viktor Axelsen pada laga terakhir penyisihan grup yang berlangsung di Tianhe Gymansium, Guangzhou, Jumat (13/12/2019).
Dengan hasil tersebut, Anthony mencatat dua kemenangan dan satu kekalahan. Sehari sebelumnya, Anthony berhasil menang straight game 21-12, 21-11 atas Chen Long (China).
Adapun di laga pertamanya, Anthony menelan kekalahan rubber game dari Chou Tien Chen (Taiwan) 21-11, 15-21, 23-25.
Satu tiket semifinal lainnya dimiliki oleh Chen Long (China) yang unggul selisih gim atas Chou Tien Chen (Taiwan).
Anthony Ginting mengawali gim pertama dengan cukup baik. Dia langsung unggul 5-0 atas Viktor.
Anthony terus menekan Viktor hingga unggul jauh 8-3 dan menutup interval gim pertama 11-4.
Selepas interval, Anthony Ginting masih terus menjaga keunggulannya.
Anthony unggul 13-6 atas Viktor yang belum mampu menembus pertahanannya.
Namun, di kedudukan 13-6, Viktor memutuskan mundur dari pertandingan.
Kondisi tersebut membuat Anthony Ginting langsung memastikan langkahnya ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2019.
Sumber: Kompas.com
PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…
LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…
Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…
Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…
Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…
Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…
This website uses cookies.