Categories: Lingga

Jumlah Hewan Kurban di Lingga Diprediksi Menurun

LINGGA – Jumlah hewan kurban di Kabupaten Lingga kemungkinan menurun untuk tahun 2021.

Sebab untuk tahun 2020 lalu jumlah hewan kurban di Kabupaten Lingga sebanyak 360 ekor. Sedangkan untuk tahun ini masih dalam proses pengumpulan dari masing-masing kecamatan.

“Kita belum dapat memastikan berapa jumlah hewan kurban di Kabupaten Lingga, sebab saat ini masih tahap proses pendataan dari masing-masing kecamatan,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama Lingga, Muhammad Nasir, Rabu (14/7/2021).

Nasir juga memperkirakan bahwa untuk tahun ini kemungkinan terjadi penurunan jumlah hewan kurban di Lingga.

“Hal itu terkait kesulitan ekonomi di tengah wabah ataupun harga daging sapi yang sedikit naik,” katanya.

Sementara itu, untuk perayaan hari raya Idul Adha ditengah pandemi Covid-19 akan sedikit berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya meski sholat Idul Adha diperbolehkan dengan protokol Kesehatan Covid-19 yang ketat, takbir keliling akan ditidakan.

Perayaan Idul Adha ini mengacu kepada Surat Edaran Menteri Agama nomor 15 tahun 2021 yakni mengenai Pelaksanaan Kurban.

“Kalau untuk kurban sesuai SE Menteri Agama, diantaranya yaitu pelaksanaan kurban itu, yang datang hadir waktu penyembelihan, hanya peserta kurban dan beberapa orang (panitia) tukang sembelih,” bebernya.

Lalu untuk pendistribusian daging kurban, panitia harus mengantarkan kerumah-rumah warga. Jadi tidak melalui kupon dan tidak mengumpulkan banyak orang.

“Jadi tidak melalui kupon lagi dan tidak mengumpulkan banyak orang. Yang hadir nanti hanya 2 komponen yakni peserta dan panitia,” ujar Nasir./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

3 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

5 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

6 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

13 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

18 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

19 jam ago

This website uses cookies.