Categories: BATAM

Kajari : Kasus Narkoba di Batam Tingkat Waspada

BATAM – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Batam Roch Adi Wibowo mengatakan jumlah kasus narkoba mendominasi seluruh perkara yang sudah dan sedang ditangani kejaksaan.

“Kasus narkoba di Kota Batam sudah sampai pada titik yang harus diwaspadai,” kata Roch kepada awak media, Rabu (12/7).

Berdasarkan data tersebut, dia mengaku prihatin melihat jumlah pidana umum narkoba yang ada.

“Narkoba menempati rangking pertama, misalnya kalau jumlah perkara ada 100 tentu 40 kasus itu pasti narkoba,” terangnya.

Dia berharap kedepannya penanganan dan pencegahan narkoba dilakukan lebih lebih massif serta melibatkan berbagai stakeholder yang ada.

“Tentu bersinergi dari seluruh aparat penegak hukum yang ada dan ini tidak bisa main-main lagi,” tegasnya.

Namun dia melihat dari fakta yang terjadi di lapangan, seberapa beratpun hukuman yang diganjar kepada para terdakwa, tetap saja dilanggar demi perut sejengkal.

“Terlebih lagi bagi yang ingin mendapatkan uang banyak dengan cara mudah, cepat dan tidak mau capek, ya terpaksa ini yang dipilih, jadi kurir maupun penjual narkoba,” jelasnya.

Dia berharap semua elemen bersikap dan bersatu untuk memerangi keberadaan narkoba yang sangat berpotensi mengancam masa depan generasi muda bangsa Indonesia.

“Kepada generasi muda saya minta jangan dekati narkoba, tidak ada kata lain selain kata rusak,” tegasnya.

 

 

Penulis : Roni Rumahorbo

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

44 menit ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

45 menit ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

6 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

8 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

10 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

10 jam ago

This website uses cookies.