Categories: Tanjung Pinang

Kapolres Tanjungpinang: Satpam Profesi yang Mulia, Mereka Perpanjangan Tangan Kepolisian

TANJUNGPINANG-Kapolres Tanjungpinang AKBP M. Iqbal mengatakan, ada 700 lebih Satpam yang selalu berperan aktif untuk mengamankan wilayah tertentu di Tanjungpinang. Satpam juga merupakan perpanjangan tangan pihak Kepolisian untuk menjaga keamanan di Tanjungpinang.

Hal itu diungkapkan Kapolres di sela-sela upacara hari ulang tahun (HUT) Satpam ke-39 di Mapolres Tanjungpinang, Rabu (22/1/2020.

“Mereka (Satpam) merupakan bagian satuan pengamanan dan juga perpanjangan tangan pihak Kepolisian untuk melakukan pengamanan di wilayah yang mereka jaga, jika ada yang mengganggu kenyamanan, maka mereka akan melakukan penindakan,” ujar Kapolres.

Kapolres menuturkan, peran Satpam sangat penting bagi pihak Kepolisian untuk mewujudkan situasi wilayah Tanjungpinang yang kondusif. Polres juga mendukung penuh dalam menegakkan hukum.

“Kita juga mendukung peran Satpam yang selalu membantu ikut serta dalam menegakkan hukum di wilayahnya. Satpam juga memiliki peran guna memajukan bangsa dan kesejahtraan bangsa, pekerjaannya juga mulia,” tuturnya.

Masih kata Iqbal, Satpam juga akan selalu dididik oleh pihak Kepolisian berupa pelatihan dan pembinaan agar mereka selalu bekerja secara maksimal untuk mengamankan wilayah yang dijaga.

“Satpam juga kita didik agar seperti kami kepolisian, tidak seperti dulu yang tidak moderen, kita juga mengajak mereka untuk moderen, pelatihan dan pembinaan akan dilakukan secara rutin dari kami, agar mereka bekerja secara maksimal,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

3 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

5 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

5 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

13 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

17 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

19 jam ago

This website uses cookies.