Categories: Tanjung Pinang

Kapolres Tanjungpinang: Satpam Profesi yang Mulia, Mereka Perpanjangan Tangan Kepolisian

TANJUNGPINANG-Kapolres Tanjungpinang AKBP M. Iqbal mengatakan, ada 700 lebih Satpam yang selalu berperan aktif untuk mengamankan wilayah tertentu di Tanjungpinang. Satpam juga merupakan perpanjangan tangan pihak Kepolisian untuk menjaga keamanan di Tanjungpinang.

Hal itu diungkapkan Kapolres di sela-sela upacara hari ulang tahun (HUT) Satpam ke-39 di Mapolres Tanjungpinang, Rabu (22/1/2020.

“Mereka (Satpam) merupakan bagian satuan pengamanan dan juga perpanjangan tangan pihak Kepolisian untuk melakukan pengamanan di wilayah yang mereka jaga, jika ada yang mengganggu kenyamanan, maka mereka akan melakukan penindakan,” ujar Kapolres.

Kapolres menuturkan, peran Satpam sangat penting bagi pihak Kepolisian untuk mewujudkan situasi wilayah Tanjungpinang yang kondusif. Polres juga mendukung penuh dalam menegakkan hukum.

“Kita juga mendukung peran Satpam yang selalu membantu ikut serta dalam menegakkan hukum di wilayahnya. Satpam juga memiliki peran guna memajukan bangsa dan kesejahtraan bangsa, pekerjaannya juga mulia,” tuturnya.

Masih kata Iqbal, Satpam juga akan selalu dididik oleh pihak Kepolisian berupa pelatihan dan pembinaan agar mereka selalu bekerja secara maksimal untuk mengamankan wilayah yang dijaga.

“Satpam juga kita didik agar seperti kami kepolisian, tidak seperti dulu yang tidak moderen, kita juga mengajak mereka untuk moderen, pelatihan dan pembinaan akan dilakukan secara rutin dari kami, agar mereka bekerja secara maksimal,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

4 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

5 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

10 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

11 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

12 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

19 jam ago

This website uses cookies.