Kapolri : Tidak ada Toleransi terhadap Judi

BATAM – swarakepri.com : Kapolri Jenderal Sutarman berjanji akan menindak tegas praktek perjudian yang ada di Batam termasuk kasus judi online yang belum lama ini diungkap oleh Mabes Polri dan Polda Kepri di Coin Center,Sungai Panas Batam.

” Tidak ada toleransi untuk praktek perjudian,” tegasnya

Terkait perkembangan penanganan kasus judi online tersebut, Sutarman mengaku terus memantau dan masih menunggu hasil penyelidikan dari Tim cyber crime Mabes Polri.

“Saya akan terus pantau kasusnya, kita tunggu saja perkembangan dari kerja tim,” ujar kepada awak media seusai memberikan pengarahan terkait sinergitas Polri dan TNI dalam rangka pengamanan pemilu 2014, sore tadi, Jumat(8/11/2013) di Graha Lancang Kuning Mapolda Kepri.

Ketika disinggung apakah judi online yang digerebek dari coin center tersebut adalah yang terbesar di Asia, Sutarman mengaku belum mengetahui secara pasti.

“Saya tidak tahu itu,” katanya singkat.

Diberitakan sebelumnya bahwa tiga orang yang diduga sebagai bos atau aktor intelektual judi online di coin center sungai panas, Batam telah dicekal oleh pihak kepolisian Polda Kepri.

Kapolda Kepri melalaui Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus(Dirkrimsus), AKBP Helmi Kwarta Kusuma menegaskan bahwa ketia orang yang diduga sebagai bos judi online terbesar di Asia tersebut telah dilakukan pencekalan. Salah satu diantaranya berinisial WN.

“Hari ini(Kamis,red) ketiga tersangka sudah kita minta dicekal oleh pihak Imigrasi agar tidak melarikan diri ke luar negeri,” tegasnya,Kamis(7/11/2013) di Mapolda Kepri.

Selain dicekal keluar negeri, Helmi juga mengatakan ketiga tersangka juga sudah masuk Daftar Pencarian Orang(DPO). “Surat pemberitahuan DPO terhadap ketiga tersangka sudah kita kirim ke Mabes Polri, seluruh Mapolda, Polres dan polsek yang ada di Indonesia dan tembusan ke Kajagung RI,”jelasnya.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ada Aturan Baru Bawa Power Bank di Kereta Api, Ini Ketentuannya

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai menerapkan aturan baru bagi pelanggan yang membawa power bank…

9 menit ago

694 Kontainer Limbah Elektronik Banjiri Batam, Ini Penjelasan Lengkap Dirlalin BP Batam

BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…

3 jam ago

Tips Percaya Diri Saat jadi Content Creator bersama Priska Sahanaya dan Beauty Class Fanbo

Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…

3 jam ago

KAI Tetapkan Kesiapan Penuh untuk Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

3 jam ago

Tanggap Darurat Banjir Garut, Kementerian PU Kerahkan Alat Berat dan Personel

Jakarta, 25 November 2025 - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) bergerak melakukan tanggap darurat pascabencana banjir…

4 jam ago

2.384 Pekerja KAI Daop 8 Surabaya Ikuti Tes Kebugaran

Dalam rangka memastikan kesiapan layanan dan keselamatan selama masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru…

4 jam ago

This website uses cookies.