Categories: HUKUM

KKRI Terima 723 Pengaduan Soal Perilaku Jaksa

BATAM – Komisi Kejaksaan Republik Indonesia(KKRI) telah menerima sebanyak 723 laporan dan pengaduan(lapdu) dari masyarakat sejak Januari hingga Oktober 2016.Lapdu tersebut terkait kinerja dan perilaku Jaksa yang dinilai keluar jalur alias ‘Nakal’.

 

Sekretaris KKRI, Dr. Barita Simanjuntak mengatakan, dari 723 lapdu tersebut, sebanyak 41 laporan telah direkomendasi untuk diklarifikasi, 12 telah dilanjutkan dalam tahap pemeriksaan dan 257 diteruskan.

 

“Iya, 257 lapdu diteruskan pemeriksaannya oleh KKRI. Sementara sisanya, terus kita kebut prosesnya,” kata Barita dalam acara Focus Group Discussion (FGD) di Harmoni Hotel Batam, Jumat (28/10/2016) siang.

 

Atas laporan yang tidak mendapatkan klarifikasi, KKRI memutuskan untuk memberikan respon cepat dan menindaklanjutinya.

 

“Untuk melakukan pengawasan, pemantauan terhadap kinerja dan pengawasan pengawai kejaksaan dalam melaksanakan tugas kedinasannya, tidak bisa dilakukan oleh KKRI sendiri. Untuk itu membangun kerjasama dengan Unrika Batam dalam pengawasan kinerja dan prilaku jaksa,” katanya lagi.

 

Kata dia, banyaknya laporan pengaduan masyarakat yang diterima KKRI menunjukan tingginya kesadaran masyarakat, untuk melakukan pembenahan terhadap institusi kejasaan menjadi lembaga penegak hukum yang dipercaya, sekaligus menunjukan masih adanya pelanggaran yang dilakukan oleh Jaksa dan pegawai kejaksaan.

 

Barita mengatakan tingkat keberhasilan dalam menjalankan tugas dan fungsi KKRI salah satunya membangun komunikasi, koordinasi serta melakukan kerjasama dengan lembaga-lembaga terkait, khususnya perguruan tinggi.

 

“Sejauh ini, KKRI sudah menjalin kerjasama dengan 15 perguran tinggi termasuk Unrika Batam,” bebernya.

 

Sementara itu, Rektor Unrika Batam Prof Dr. Nasrudin Harahap mendapatkan kehormatan dengan dipilihnya Unrika sebagai salah satu perguruan tinggi untuk melakukan kerjasama dengan KKRI dalam mengawasi kinerja dan perilaku Jaksa serta pegawai Kejaksaan itu sendiri.

 

“Saya bangga atas dipilihnya Unrika menjadi salah satu perguruan tinggi dalam kerjasama untuk mengawasi dan menerima laporan masyarakat atas kinerja dan perilaku jaksa. Kedepan, ini semua akan kita perjuangkan dengan baik,” tandasnya.

 

RED/CentralBatam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

15 menit ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

16 menit ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

2 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

4 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

4 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

4 jam ago

This website uses cookies.