Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Kue-kue Wagub Marlin

KADANG, hidup yang tak direncanakan tiba-tiba berubah dengan takdir Yang Maha Kuasa. Dulu bukan siapa-siapa dan tak ada apa-apa. Tapi ketika Yang Maha Kuasa memberi takdir, jadikan hidup ini bermanfaat untuk masyarakat.

Penggalan kata-kata itu meluncur dari mulut Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Hj Marlin Agustina, di Pena Hall, Batam, Selasa (10/8/2021). Perempuan Kepri pertama yang menjadi Wakil Gubernur ini membuka kisah saat didaulat memberi sambutan pada ulang tahun ke-23 Harian Batam Pos.

Perempuan yang akan berulang tahun pada 15 Agustus ini, lebih banyak bercerita tentang perjalanan hidupnya. Bersyukur, selalu ikhlas, pantang menyerah dan kurangi keluhan mengisi kata demi kata yang disampaikan Marlin.

Termasuk filosofi banyak orang: mengalir seperti air. Aliran air itu barangkali yang membawa Marlin mendapat amanah untuk memberi manfaat dalam setiap kehadirannya pada masyarakat.

Agaknya, tak pernah terpikir oleh perempuan yang sejak kecil menjual kue di sebuah gang di kawasan Baran, Karimun mendapat amanah sebagai Wakil Gubernur. Di antara kesibukannya mengeyam pendidikan baik saat SMP Meral Karimun maupun SMA Negeri 1 Karimun, Marlin rutin membantu orang tua menjual kue di ujung kawasan Gang Awang Nur Karimun itu. Saban hari.

“Semua hidup berproses. Dulu sampai SMA saya masih menjual kue,” kata Marlin.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pasar Spot Ethereum Mulai Dilirik Investor Institusional Seiring Stabilnya Aktivitas On-Chain

Pasar spot Ethereum mulai menarik minat investor institusional seiring stabilnya aktivitas on-chain yang mencerminkan kekuatan…

53 menit ago

Pemantauan Emisi Metana Berbasis Drone di Sektor Minyak dan Gas

Upaya pengendalian emisi metana semakin menjadi perhatian utama industri minyak dan gas, seiring meningkatnya tuntutan…

59 menit ago

Stasiun Kalisetail Dipercantik, Penumpang Terus Tumbuh dan Jadi Gerbang Wisata Banyuwangi

Stasiun Kalisetail yang berada di Kabupaten Banyuwangi kini tidak hanya berfungsi sebagai simpul transportasi, tetapi…

1 jam ago

Bittime Permudah Setoran IDR melalui Berbagai Jenis Bank, Hadirkan Pengalaman Investasi Aset Kripto yang Lebih Mudah

Bittime, platform pertukaran aset kripto terdepan dan berlisensi resmi di Indonesia terus memperkuat posisinya sebagai…

2 jam ago

Dorong Transformasi Digital Holding Perkebunan Nusantara, PT KPBN Resmi Luncurkan Dashboard DESY

PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (PT KPBN), entitas di bawah Holding Perkebunan Nusantara PTPN III…

12 jam ago

Bittime Tanggapi Bitcoin Tembus $95.000 Akankah Jadi Sinyal Kebangkitan Menuju Rekor Baru?

Jakarta, Januari 2026 - Aset kripto nomor satu di dunia, Bitcoin, akhirnya menunjukkan pergerakan positif yang…

13 jam ago

This website uses cookies.