Categories: HUKRIM

Kurir Sabu “Keok” Ditangan Majelis Hakim PN Batam

Terdakwa Feri Iswandi Dihukum 14 Tahun Penjara

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan vonis 14 tahun penjara terhadap Feri Iswandi Bin Husen Hamid, terdakwa kasus kepemilikan narkotika seberat 118 gram,Selasa(19/1/2016).

 

Vonis Majelis Hakim yang dipimpin Sarah Louis ini lebih rendah 1 tahun dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum(JPU) Wahyudi Barnad yakni 15 tahun penjara.

 

“Menimbang, dari bukti-bukti dan dari keterangan saksi-saksi, terdakwa dinyatakan bersalah. Menghukum terdakwa dengan kurungan penjara selama 14 tahun dan denda sebesar Rp 1 miliar subsider 4 bulan penjara,” kata Sarah saat membacakan putusan.

 

Menanggapi putusan tersebut, terdakwa Feri Iswandi yang tidak didampingi penasehat hukum ini dan JPU Wahyudi Barnad menyatakan pikir-pikir.

 

“Pikir-pikir yang mulia,” ujar terdakwa.

 

Pada persidangan sebelumnya, JPU menjerat terdakwa dengan Pasal 114 ayat (2) atau Pasal 112 ayat (2) atau Pasal 113 ayat (2) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika Jo Pasal 84 Ayat (2) KUHAP.

 

Seperti diketahui terdakwa Feri Iswandi ditangkap Polisi dan petugas Bea Cukai di Pelabuhan Internasional Batam Center setelah melewati pemeriksaan mesin X-Tray pada bulan Agustus 2015 lalu.

 

Setelah ditangkap, terdakwa dibawa ke Rumah Sakit Awal Bros Kota Batam untuk dilakukan pemeriksaan menggunakan Rontgen, dan ditemukan benda mencurigakan didalam tubuh terdakwa. Selanjutnya terdakwa dibawa ke kantor Bea dan Cukai Batam. Terdakwa kemudian dibawa ke Kamar Mandi dan disuruh untuk mengeluarkan benda yang ada di dalam Anus terdakwa.

 

Terdakwa mengeluarkan seperti buang air besar dan ternyata keluarlah barang bukti berupa 3 bungkus serbuk kristal jenis sabu yang dibalut dengan lakban warna hitam dan dibungkus lagi dengan kondom warna putih.

(red/CR 01)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.