Categories: KRIMINAL

Lagi, BC Kepri Amankan Kapal Diduga Bermuatan Sabu

BATAM – Kantor Wilayah Khusus Ditjen Bea Cukai(DJBC) Kepulauan Riau mengamankan kapal Win Long dengan nomor lambung BH 2998 berbendera Taiwan yang diduga membawa narkotika jenis sabu di perairan Pulau Nipah, Kepulauan Riau, Jumat (23/02/2017).

“Memang benar ada penangkapan lagi, saya dan Ibu Menteri (Keuangan RI) tadi baru mendarat di Batam, sudah mendapat laporan baru karena adanya penangkapan kapal oleh Bea Cukai Kepri,” kata Kapolri Jenderal Tito Karnavian dalam konferensi pers pengungkapan penyelundupan 1,622 ton sabu di pelabuhan logistik Sekupang, Batam, Jumat(23/2).

“Sekarang dibawa ke daratan Tanjung Balai Karimun dari tim gabungan Bareskrim Polri dan Bea Cukai,” tutupnya.

Humas DJBC Kepri Refly Silalahi membenarkan adanya pengamanan satu buah kapal yang diduga membawa narkotika itu.

“Maaf, kami belum bisa memberitahukan lebih lanjut terkait penangkapan kapal diduga bermuatan sabu, oleh karena masih dalam tahap pemeriksaan awal antara Bea Cukai Kepulauan Riau dan Polres Karimun,” lanjutnya.

Terkait penangkapan tersebut, Kapolda Kepri langsung menuju Karimun untuk melakukan peninjauan.

Informasi yang diperoleh, pihak berwajib saat ini telah mengamankan 28 anak buah kapal yang merupakan Warga Negara Asing (WNA) dan Warga Negara Indonesia.

 

Penulis : Putra

Editor   : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.