Mantan Lurah Sungai Lakam Karimun Diduga Tipu Warga

KARIMUN – swarakepri.com : Monalisa, SH mantan Lurah Kelurahan Sungai Lakam yang kini menjabat sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Dinas Pemuda dan Olah Raga (Kadispora) Kabupaten Karimun diduga telah menipu warga Telaga Riau, Sei Lakam bernama Jontaris Damanik dalam pengurusan sertifikat tanah.

Kepada SWARAKEPRI.COM Damanik mengungkapkan bahwa ia merasa telah ditipu leh Monalisa karena sertifikat rumahnya yang diurus sejak tahun 2008 lalu hingga kini belum siap, padahal ia mengaku sudah menyerahkan uang sebesar Rp 2.300.000 kepada Monalisa melalui stafnya pada tanggal 12 Januari 2008 lalu.

” Saya sudah setor uang untuk biaya pengurusan, tapi sampai saat ini belum siap-siap,” ujarnya kesal, Sabtu(5/4/2014).

Menurutnya setelah menyetorkan uang tersebut, Monalisa juga telah mengeluarkan Surat Keterangan Riwayat Pemilikan/Penguasaan Tanah dengan Nomor 07/593/2008.

“Saya hanya seorang sopir lori,penghasilan saya berapalah,uang dua juta tiga ratus ribu itu sangat berarti buat saya,” ujarnya.

Jontaris juga mengaku kecewa karena setelah didesak untuk mengembalikan uang yang telah disetorkannya, Monalisa hanya mengembalikan Rp 400 ribu saja.
” Saya tidak bisa terima pak, masa uang saya hanya dikembalikan 400 ribu saja,” tegasnya.

Sementara itu, Monalisa ketika dikonfirmasi awak media ini menanggapi dengan enteng pengakuan dari Jontaris. Ia berdalih sudah lupa permasalahan tersebut karena kejadiannya sudah lama.

“Inikan sudah lama,saya sudah lupa sama siapa uang itu disetor. Tapi coba saya tanya staf saya yang dulu karena mungkin orang-orang itu yang makan uangnya. Kalau saya bersumpah, satu sen pun saya tidak ada makan uang itu,” ujarnya mengelak. (red/bes)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

9 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.