Categories: HUKRIM

Mantap, Pelayanan Imigrasi Batam Makin Bagus

BATAM – Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam terus memperbaiki pelayanan terhadap masyarakat khususnya bagi pemohon pembuatan paspor.

 

Setelah menerapkan aturan memakai tanda pengenal kepada biro jasa yang ada untuk mengantisipasi calo liar, pihak Imigrasi Batam juga menambah petugas keamanan di ruang pelayanan paspor.

 

“Kami akan terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat,”ujarnya Kapala Bidang Lalu Lintas Keimigrasian(Lalintuskim) Imigrasi Batam, Sugeng Hartanto kepada AMOK Group sambil mengarahkan salah satu pemohon untuk mengambil nomor antrian, Senin (23/2/2016) pagi.

 

Ia mengatakan bahwa perbaikan pelayanan ini bertujuan untuk meminimalisir praktek percaloan yang sudah meresahkan masyarakat Batam.

 

“Saya akan turun langsung kelapangan bersama tim, petugas keamanan juga akan kita tambah dan juga mengawasi melalui kamera CCTV yang telah dipasang dibeberapa titik,” jelasnya.

 

Suparman, salah pemohon paspor jalur online mengakui adanya perubahan pelayanan di Kantor Imigrasi Batam belakangan ini. Meski masih ada antrian panjang, tapi ada petugas yang mengarahkan pemohon paspor agar tertib.

 

“Ada sedikit perubahan mas, sekarang ada petugas yang mengarahkan pemohon paspor,” jelasnya.

 

Namun demikian ia juga berharap agar pihak Imigrasi Batam juga memperhatikan fasilitas umum lainnya seperti toilet dan kursi di ruang tunggu.

 

“Harapan saya, toilet dan kursi yang tak layak pakai juga diperhatikan,”tandasnya.

 

(red/CR 3)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

6 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.