Categories: Tanjung Pinang

Musim Kemarau, Polisi Salurkan Air Bersih kepada Warga Tanjungpinang Timur

TANJUNGPINANG – Jajaran Polsek Tanjungpinang Timur kembali membagikan air bersih kepada warga RT03/RW03 Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kamis(12/3/2020). Kegiatan ini dilakukan ditengah musim kemarau yang melanda Tanjungpinang.

Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Firudin menyampaikan, kegiatan ini guna untuk membantu warga dalam permasalahan air yang mulai menyusut di Tanjungpinang Timur. Kata Firudin, pihaknya membagikan air kepada warga sebanyak 5000 Liter.

“Kali ini kedua kita menyalurkan air bersih untuk warga, dua hari yang lalu kita bagikan di Kampung pelangi, kemarin 5000 Liter dan sekarang juga sama, jadi air yang tersalurkan sudah sebanyak 10000 Liter,” ujarnya.

Ia berharap air yang sudah disalurkan kepada warga dapat membantu dalam kebutuhan sehari-hari, seperti untuk mandi dan mencuci.

“Ini juga untuk menanggapi keluhan di masyarakat, salah satunya kebutuhan air bersih. Kegiatan ini juga akan rutin kita laksanakan, kita Polres Tanjungpinang melalui Polsek Tanjungpinang Timur akan berupaya semaksimal mungkin memberikan bantuan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala seksi penataan dan pemeliharaan taman Dinas Perkim Kota Tanjungpinang, Syafitri Handayani mengapresiasi kegiatan penyaluran air bersih bagi warga yang membutuhkan yang dilaksanakan Polres Tanjungpinang dan jajaran.

“Kita Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Perkim Kota Tanjungpinang mendukung dan siap membantu serta bekerjasama untuk pemenuhan air bersih bagi masyarakat Kota Tanjungpinang,” pungkasnya.

(Ismail)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

4 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

5 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

10 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

11 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

12 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

18 jam ago

This website uses cookies.